Gus Yaqut, Panglima Tertinggi Banser yang Dipercaya Jokowi, Punya ‘Darah Biru’ NU

- 22 Desember 2020, 21:50 WIB
Gus Yaqut bersama Ketua PW GP Ansor Banten Ahmad Nuri
Gus Yaqut bersama Ketua PW GP Ansor Banten Ahmad Nuri /Dok.PW GP Ansor Banten

KABAR BANTEN- Salah satu menteri baru yang masuk Kabinet Indonesia Maju yang diumumkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) adalah Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor Yaqut Cholil Qoumas (Gus Yaqut).

Gus Yaqut didaulat sebagai Menteri Agama menggantikan Fachrul Razi.

Ketua GP Ansor Provinsi Banten Ahmad Nuri mengatakan tantangan ke depan yang harus diselesaikan oleh Kementerian Agama di bawah kepemimpinan Gus Yaqut  adalah persoalan keseimbangan antar umat beragama yang ada di Indonesia.

“Menteri Agama Gus Yaqut harus menjadi penyeimbang antara kebangsaan dan keumatan agar ke depan yang sekarang hiruk-pikuk ini bisa diselesaikan. Yakni  dalam konteks lebih memahami keharmonisan dan saling menghormati dan mensinergikan seluruh umat yang ada di bangsa ini, dari agama-agama yang ada, agar lebih harmonis. Selain juga melawan radikalisme dan intoleran yang saat ini merebak di Indonesia,” ujarnya, Selasa 22 Desember 2020.

Baca Juga : Sandiaga Uno Masuk Kabinet, Rival Jokowi Tak Tersisa

Selain itu, dia juga berharap Gus Yaqut diberi kekuatan, kesehatan dan kemaslahatan dari hal-hal yang sifatnya merusak bagi keutuhan bangsa Indonesia.

“Saya meyakini Gus Yaqut akan tampil dalam menyelesaikan persoalan keumatan yang sedang dihadapi bangsa ini,” ujarnya.

Nuri juga mengatakan dipilihnya Ketua Umum Pusat GP Ansor Gus Yaqut Cholil Qoumas sebagai Menteri Agama adalah sebagai amanah dan juga tantangan yang besar.

“Ini adalah amanah dan tantangan besar, bagaimana Gus Yaqut harus bisa memimpin di Kementerian Agama dan menciptakan suasana keumatan yang lebih harmonis,” kata Nuri.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x