Positif Covid-19, Syekh Ali Jaber: Saya Jarang Bertemu Siapa-siapa

- 30 Desember 2020, 08:19 WIB
Syekh Ali Jaber berbaring dan mengenakan ventilator setelah dinyatakan positif Covid-19
Syekh Ali Jaber berbaring dan mengenakan ventilator setelah dinyatakan positif Covid-19 /Tangkap layar instagram @yayasan.syekhalijaber/

KABAR BANTEN - Satu lagi ulama kondang terkonfirmasi positif Covid-19, yakni Syekh Ali Jaber.

Sehari sebelumnya, Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym lebih dulu terinfeksi Covid-19.

Syekh Ali Jaber mengaku tak menyangka positif Covid-19. Soalnya, kata dia, jarang bertemu siapa-siapa dan selalu menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga: Covid-19 Jenis Baru Belum Terbukti Lebih Ganas, tapi Lebih Cepat Menular

Informasi Syekh Ali Jaber positif Corona diketahui melalui tayangan video yang diunggah akun instagram @yayasan.syekhalijaber, Selasa 29 Desember 2020 malam.

Baca Juga: Cegah Penularan Covid-19, Antisipasi Kerumunan Libur Tahun Baru 2021, Taman Wisata MBS Ditutup

Dalam video tersebut, tampak Syekh Ali Jaber berbaring di tempat tidur dan terlihat mengenakan ventilator. Ali Jaber menjelaskan kondisinya dengan sedikit terengah-engah.

"Coba bayangkan, saya jarang ketemu siapa-siapa. Kalaupum bertemu saya selalu jaga 3M, menjauhi kerumunan dan keramaian," ujar Ali Jaber.

Baca Juga: Positif Covid-19, Ini Gejala yang Dirasakan Aa Gym

Dirinya tidak menyangka didiagnosa positif Covid-19 karena selama ini hasil swab beberapa kali hasilnya negatif.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x