Anak Positif Covid-19 Isolasi Mandiri, Apa Saja yang Perlu Disiapkan Orangtua?

- 10 Juli 2021, 10:52 WIB
ilustrasi anak terpapar Covid-19
ilustrasi anak terpapar Covid-19 /Instagram @humas_jabar

KABAR BANTEN - Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia terus mengalami peningkatan, bahkan banyak rumah sakit yang sudah tidak bisa menampung pasien.

Sebagian pasien lebih memilih dan terpaksa melakukan isolasi mandiri di rumah, termasuk pasien Covid-19 anak-anak.

Lalu apa saja yang perlu diperhatikan dan disiapkan para orangtua saat anak positif Covid-19 menjalani isolasi mandiri di rumah?

Baca Juga: Tingkatkan Imunitas Tubuh di Tengah Pandemi Covid-19, Berikut Vitamin dan Suplemen Yang Wajib Dikonsumsi Anak

Menurut dokter spesialis anak I Gusti Ayu Nyoman Partiwi, ada beberapa syarat untuk melakukan isolasi mandiri.

Hal itu disampaikan melalui akun instagramnya @drtiwi yang dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com, Sabtu 10 Juli 2021.

Pertama yaitu, pasien tidak bergejala atau asimptomatik. Kemudian memiliki gejala ringan, misalnya batuk, pilek, demam, diare, muntah, dan ruam-ruam.

Selanjutnya, anak aktif dan masih bisa makan serta minum secara normal, menerapkan etika batuk, yakni dengan menutup mulut.

Menurutnya, gejala atau keluhan pada pasien anak harus selalu dipantau. rangtua harus lebih teliti dan waspada.

Tentunya, pemeriksaan suhu tubuh dua kali sehari, pagi dan malam hari.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x