Media Korea Sudah Prediksi Juara AFF Suzuki Cup 2020, Shin Tae-yong Vs Park Hang-seo, Siapa Hebat?

22 Desember 2021, 09:49 WIB
Kolase foto Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dan Pelatih Vietnam Park Hang-seo /PSSI/affsuzuki.com

KABAR BANTEN-Timnas Indonesia yang sukses lolos ke semifinal AFF Suzuki Cup 2020 disorot media Korea, dan membandingkan siapa hebat antara Shin Tae-yong dengan pelatih Vietnam Park Hang-seo.

Dengan menampilkan perubahan dan wajah baru di Timnas Indonesia, media Korea membandingkan Shin Tae-yong dengan Park Hang-seo yang sukses melatih Vietnam.

Salah satunya adalah News1 yang memprediksi Timnas Indonesia akan bertemu Vietnam di Final AFF Suzuki Cup 2020, dan mempertemukan dua pelatih Korea Selatan Shin Tae-yong dan Park Hang-seo.

Baca Juga: Membaca Taktik Shin Tae-yong Lawan Singapura, Timnas Indonesia Pakai Formasi Mana?

Timnas Indonesia akan melawan Singapura di leg pertama semifinal AFF Suzuki Cup 2020, hari ini, pada Rabu, 22 Desember 2021.

Dari sisi kekuatan kedua tim, Timnas Indonesia dinilai memiliki performa yang jauh lebih baik dari Singapura.

Terutama pada dua laga terakhir, Timnas Indonesia bermain imbang dengan Vietnam dan mengalahkan Malaysia 4-1.

"Pelatih Shin Tae-yong akan menjadi Park Hang-seo Indonesia, kandidat yang cemerlang untuk final Piala AFF," menurut penulis News1 Korea Selatan Young-Jin Ahn.

Menurut penulis Young-Jun Ahn, kans pelatih Shin Tae-yong untuk masuk final dan menjadi juara sangat tinggi, bahkan lebih terang dari dua tim Vietnam dan Thailand.

Dia memuji kesan yang dibuat pelatih Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia

Shin Tae-yong mengubah wajah tim Indonesia, dengan mengikuti jalan yang sama seperti yang biasa dilakukan Pelatih Vietnam Park Hang-seo.

Berbeda dengan Shin Tae-yong yang di atas angin melawan Singapura, pelatih Vietnam Park Hang-seo justru menghadapi lebih kesulitan.

Baca Juga: Bisikan Shin Tae-yong, Kunci Timnas Indonesia Berbalik Unggul dari Malaysia: Saya Beri Tahu Tim Bahwa...

Bukan tanpa sebab, Vietnam akan menghadapi laga lebih sulit melawan Thailand di semifinal AFF Suzuki Cup 2020.

"Bahkan jika dia mengalahkan Thailand untuk masuk final, Pelatih Park berjanji akan menghadapi tantangan besar dari rekan senegaranya Shin Tae-yong," katanya.

Dia kemudian memprediksi Timnas Indonesia menjadi juara AFF Suzuki Cup 2020, dan menyebut Shin Tae-yong 'salinan Pelatih Park Hang-seo'.

Park Hang-seo yang mulai melatih Timnas Vietnam pada 2017, memang telah mengubah permainan Vietnam.

Dari yang tadinya posisi lemah, kini Vietnam berkembang menjadi tim kuat di Asia Tenggara.

Vietnam tidak hanya memenangkan AFF Suzuki Cup di bawah pelatih Park Hang-seo.

Akan tetapi, juga maju ke babak kualifikasi final Asia untuk pertama kalinya dalam sejarah. 

Begitu pun dengan Timnas Indonesia sebelum kedatangan Shin Tae-yong, belum membuahkan hasil yang luar biasa bahkan di Asia Tenggara.

Kini di bawah kepelatihan Shin Tae-yong, menurutnya, Timnas Indonesia telah mencapai pertumbuhan yang luar biasa.

Melalui turnamen AFF Suzuki Cup 2020, pelatih Shin Tae-yong menampilkan pemain muda dan menjanjikan.

Baca Juga: Siapa Lawan Berat Timnas Indonesia di AFF Suzuki Cup 2020?, Shin Tae-yong Sebut Dua Negara Ini

Dalam catatan turnamen ini, Timnas Indonesia dengan pelatih Shin Tae-yong tampil berbeda, mencetak gol di dua dari tiga pertandingan yang diikuti hingga menit terakhir babak kedua.

Timnas Indonesia mengakhiri babak penyisihan grup B AFF Suzuki Cup 2020 tanpa terkalahkan, dengan 3 kemenangan dan 1 hasil imbang dan meraih 10 poin.***

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: News 1

Tags

Terkini

Terpopuler