Jerman dan Portugal Berpeluang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2020 Bersama Prancis, Begini Skenarionya

- 22 Juni 2021, 12:46 WIB
Gol Cristiano Ronaldo tak cukup menyelamatkan Portugal dari kekalahan melawan 2-4 melawan Jerman pada match 2. Portugal harus menang atau imbang melawan Prancis pada match 3 Grup F Euro 2020 agar lolos ke babak 16 besar.
Gol Cristiano Ronaldo tak cukup menyelamatkan Portugal dari kekalahan melawan 2-4 melawan Jerman pada match 2. Portugal harus menang atau imbang melawan Prancis pada match 3 Grup F Euro 2020 agar lolos ke babak 16 besar. /reuters

KABAR BANTEN – Grup F Euro 2020 dianggap sebagai grup neraka. Hal itu karena berisi tim-tim besar yakni Prancis, Jerman dan Portugal. Ketiganya merupakan negara yang sudah mencicipi gelar juara Piala Eropa.

Grup F Euro 2020 baru meloloskan satu tim yakni timnas Prancis. Les Bleus lolos karena telah meraih 4 poin.

Pertandingan atau match 3 Grup F Euro 2020 antara Prancis versus Portugal di stadion Puskas Arena Budapest Hungaria, Kamis 24 Juni 2021, menjadi tekanan bagi anak asuhan Fernando Santos.

Match 3 Grup F bagi Prancis sudah aman karena dengan raihan 4 poin sudah pasti lolos minimal peringkat ketiga terbaik.

Baca Juga: Grup F Euro 2020: Prancis Vs Portugal, Laga Ulangan Final Piala Eropa 2016, Selecao dalam Tekanan

Hanya saja, Prancis tentu msngincar juara grup agar di babak 16 besar tidak bertemu dengan tim-tim hebat yang menjadi juara grup.

Prancis sendiri mengawali Euro 2020 dengan baik dengan mengalahkan Jerman 1-0. Namun Les Bleus  pada match 2 ditahan imbang 1-1 oleh Hungaria.

Di pihak Portugal, tim Selecao justru dalam tekanan menghadapi match 3 kala menghadapi Prancis.

Dengan raihan 3 poin dari sekali menang melawan Hungaria 3-0 dan sekali kalah lawan Jerman 2-4 mengharuskan anak asuhan Fernando Santos bisa mengalahkan Prancis.

Baca Juga: Italia Sempurna Turki Merana, Berikut Catatan Gli Azzuri di Euro 2020

Jika tidak, maka hasil imbang bagi Portugal, setidaknya bisa lolos dengan predikat peringkat ketiga terbaik.

Sementara Jerman akan menghadapi Hungaria di Munich. Jerman akan lolos jika menang atau imbang melawan Hungaria, apapun hasil pertandingan Prancis vs Portugal tak berpengaruh.

Sedangkan Hungari bisa lolos dengan syarat mampu mengalahkan Jerman.

Dikutip dari akun Twitter UEFA EURO 2020 @EURO2020, tiga grup yang telah menyelesaikan match 3, yakni Grup A, B dan C.

Baca Juga: Laga Hidup Mati Grup F Euro 2020: Perang Mental Tiga Juara Piala Eropa, Ada yang Tersingkir atau Lolos Semua?

Sebelas tim yang lolos babak 16 besar Euro 2020 yakni Grup A Italia, Wales dan Swiss, Grup B Belgia dan Denmark, Grup C Belanda dan Austria, Grup D Republik Ceko dan Inggris, Grup E Swedia dan Grup F Prancis.

Grup D dan Grup E akan memainkan match 3 pada Selasa dan Rabu (22-23 Juni 2021) dan Grup F pada Kamis 24 Juni 2021.

Total ada 8 tim yang berebut 5 tiket sisa yakni Kroasia, Finlandia, Spanyol, Polandia, Slovakia, Jerman, Portugal dan Hungaria.

Di Grup D, Republik Ceko dan Inggris akan bertanding untuk memperebutkan juara dan runner-up.

Baca Juga: Spanyol Gagal Kalahkan Polandia, Dua Pemain Tim Matador Dianggap Kena Kutukan Euro 2020

Baik Republik Ceko dan Inggris sudah meraih 4 poin dan dipastikan lolos apapun hasilnya pada match 3.

Sedangan Kroasia dan Finlandia berebut peringkat ketiga terbaik dengan syarat salah satunya memenangkan pertandingan.

Bahkan bisa runner-up jika pertandingan Inggris dan Republik Ceko ada yang kalah.

Sedangkan Grup E, Swedia sudah memastikan lolos dengan raihan 4 poin.

Baca Juga: Akun Instagram Cristiano Ronaldo Capai 300 Juta Followers Usai Geser Botol Minuman Soda di Euro 2020

Pertandingan match 3 melawan Polandia, apapun hasilnya Swedia tetap lolos minimal peringkat ketiga terbaik.

Hal itu karena Swedia rekor head to head menang 1-0 atas Slovakia dan imbang lawan Spanyol 0-0.

Yang krusial dialami Spanyol dituntut harus menang untuk lolos karena baru mengumpulkan 2 poin.

Sedangkan Slovakia yang menjadi lawan Spanyol cukup bermain imbang untuk bisa lolos babak 16 besar Euro 2020.***

 

 

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Twitter @EURO2020


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x