Tanpa Lionel Messi, Penjaga Gawang Bayern Munchen Manuel Neuer sebut Bercelona Lebih tak Terduga

- 14 September 2021, 22:49 WIB
Penjaga Gawang Bayern Munchen, Manuel Neuer menilai Barcelona lebih tak terduga tanpa Lionel Messi.
Penjaga Gawang Bayern Munchen, Manuel Neuer menilai Barcelona lebih tak terduga tanpa Lionel Messi. /REUTERS/Laszlo Szirtesi.

Manuel Neuer mengungkapkan, Barcelona bukanlah seperti tim yang dikalahkan Bayern Munchen dengan agregat 8-2 beberapa tahun lalu. Ia tidak percaya banyak persamaan dapat ditarik.

“Jenis permainan itu akan bertahan lama dalam ingatan, tetapi tim Barcelona telah mengalami perubahan radikal. Mereka memiliki tim yang sangat baru,” ujarnya.

“Tim seperti kami, dan kami tidak bisa pergi ke sana dengan santai berpikir bahwa semuanya akan berjalan baik karena 2-8 itu. Pertandingan itu seperti final, kami sekarang akan memainkan dua pertandingan penyisihan grup di Liga Cahampions 2021-2022,” sambung Manuel Neuer.

Baca Juga: Darius Sinathrya Komentari Pengganti Lionel Messi di Barcelona, Jadi Beban atau Sukses?

Sementara itu, Pelatih Bayern Munchen, Julian Nagelsmann mengungkapkan pandangan serupa.

“Apakah tim Barcelona saat ini lebih kuat atau lebih lemah? Saya akan mengatakan bahwa tim ini berbeda. Keunikan dan kemampuan Lionel Messi untuk menyulap sesuatu dari ketiadaan sudah tidak ada lagi,’ ujarnya.

Julian Nagelsmann menyampaikan bahwa Barcelona memiliki pemain yang mungkin pernah ada dalam bayangannya sampai batas tertentu.

“Saya mengacu pada pemain seperti Frenkie de Jong atau Pedri, keduanya sangat muda dan sangat berbakat. Saya tidak akan mengatakan Barcelona lebih buruk sekarang,” ujarnya.

Baca Juga: Lionel Messi Manusia Hebat, Kenang Kebersamaan di Barcelona, Luis Suarez Ungkap Klub yang Dicintai La Pulga

Barcelona, kata dia, bermain berbeda tanpa Lionel Messi. Lionel Messi selalu menguasai bola, semuanya melewatinya, dan sekarang tanggung jawab dibagi.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x