Makan 'Tumbal', Kemenangan Vietnam Dibayar Cedera Pemain Bintangnya, Indonesia Disebut Lawan tak Menyenangkan

- 7 Mei 2022, 06:00 WIB
Kemenangan Vietnam U23 atas Indonesia U23 makan tumbal, dengan cederanya pemain bintang Ly Cong Hoang Anh yang bisa membuat kekuatan tuan menurun pada pertandingan selanjutnya.
Kemenangan Vietnam U23 atas Indonesia U23 makan tumbal, dengan cederanya pemain bintang Ly Cong Hoang Anh yang bisa membuat kekuatan tuan menurun pada pertandingan selanjutnya. /Tangkapan layar Youtube VTV The Thao

KABAR BANTEN-Vietnam berhasil membungkam Indonesia tiga gol tanpa balas, pada laga perdana mereka di grup A SEA Games 2021.

Pertandingan perdana Vietnam melawan Indonesia di grup A SEA Games 2021, berlangsung di Stadion Viet Tri, Phu Tho, pada Jumat 6 Mei 2022 malam.

Namun kemenangan Vietnam atas Indonesia di laga perdana grup A SEA Games tersebut, memakan 'tumbal' dari pemain tuan rumah.

Sejak awal laga, Vietnam gencar melancarkan serangan. Namun mampu dipatahkan para pemain Indonesia.

Meski mendominasi pertandingan, tak ada satu pun gol tercipta. Hingga akhir babak pertama, Vietnam dan Indonesia berkesudahan 0-0.

Petaka bagi Indonesia akhir datang pada menit ke-54, ketika Nguyen Tien Linh mencetak gol pembuka sekaligus memecah kebuntuan Vietnam.

Setelah kebobolan, Indonesia baru memasukkan beberapa pemain, di antaranya Witan Sulaeman.

Namun tak lama setelah itu, Vietnam justru menambah gol kedua yang diciptakan Do Hung Dung pada menit ke-73.

Indonesia kembali kebobolan pada menit ke-87, setelah Fachruddin Aryanto salah mengantisipasi bola yang dilepaskan Le Van Do.

Bola yang tak terbaca kiper Adi Satrio, membuatnya kesulitan mengantisipasi dan berbuah gol ketiga Vietnam.

Sampai pertandingan berakhir, Vietnam berhasil meraih poin penuh dengan skor 3-0.

Namun, kemenangan Vietnam atas Indonesia tersebut harus memakan tumbal. 

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari Bongda, bintang Vietnam U23 Ly Cong Hoang Anh cedera.

Media Vietnam itu menyebut Indonesia adalah lawan tak menyenangkan.

Permainan keras Indonesia dalam laga tersebut, telah menyebabkan Ly Cong Hoang Anh cedera pada menit ke-62.

Pemain berusia 22 tahun itu, harus meninggalkan lapangan karena mengalami cedera. 

Meski belum diketahui kondisinya, namun Bongda menilai menjadi kerugian yang bisa menyebabkan kekuatan Vietnam menurun menghadapi pertandingan berikutnya.

Media Vietnam itu menyebut bahwa tuan rumah menderita kerugian serius setelah mengalahkan Indonesia.

Cederanya Hoang Anh pada pertandingan pertama, diprediksi bakal menimbulkan masalah personel yang sulit untuk dipecahkan Park Hang-seo.***

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Bongda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah