Cetak Sejarah, Klub Putra Pasundan Bandung Lolos ke Final Four Livoli 2022 Divisi Utama

- 13 Oktober 2022, 20:26 WIB
Kapten tim klub bola volly Putra Pasundan Bandung, Farhan Halim.
Kapten tim klub bola volly Putra Pasundan Bandung, Farhan Halim. /Tangkapan layar instagram @volipasundan

KABAR BANTEN-Klub bola volly Putra Pasundan Bandung mencatatkan sejarah lolos ke final four Livoli 2022 Divisi Utama.

Dari 8 Klub yang ikut serta, Putra Pasundang Bandung lolos ke final four Livoli 2022 Divisi Utama dengan meraih dua kemenangan atas Surabaya Bin Samator dan DPU PUPR Grobogan.

Klub bola volly, Putra Pasundan bandung diperkuat oleh Farhan Halim, Cep Indra Agustin, Jasen Natanael, Muhamad Fikri Mustofa Kamal, mampu menang atas dua klub yang diperkuat pemain top.

Dikutip kabar-banten.com dari akun instagram @voligram, di partai pembuka, Farhan Halim dkk, bertemu dengan Surabaya Bin Samator yang dikawal oleh Rivan Nurmulki.

Kedua klub bertanding dipenuhi dengan samsh-smash keras, serta diwarnai oleh insiden protes keras dari pemain Putra Pasundan Bandung.

Akhirnya, Surabaya Bin Samator harus menyerah oleh Putra Pasundan Bandung dengan skor, 1-3 (20-25, 21-25, 25-19 dan 21-25).

Pertandingan kedua, Putra Pasundan Bandung berhadapan dengan DPU PUPR Grobogan ,Jawa Tengah.

Farhan Halim, pemain Putra Pasundan Bandung, menjadi motor penggerak timnya dan memberikan poin melalui service ace.

Putra Pasundan Bandung kembali unggul atas DPU PUPR Grobogan, Jawa Tengah, sekaligus memastikan dan mencatat tim yang pertama lolos ke babak final four.

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: instagram @voligram


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah