Kejurnas Poomsae Taekwondo, Murid SD Islam Tirtayasa Sabet 3 Medali

- 4 November 2020, 04:47 WIB
Tiga murid SD Islam Tirtayasa meraih emas dan perak dalam Kejuaraan Nasional Taekwondo Indonesia, Selasa, 3 November 2020.
Tiga murid SD Islam Tirtayasa meraih emas dan perak dalam Kejuaraan Nasional Taekwondo Indonesia, Selasa, 3 November 2020. /Denis Asria/

KABAR BANTEN - Hasil membanggakan diraih tiga murid SD Islam Tirtayasa, karena mereka berhasil merebut dua keping medali emas dan satu perak dalam kejuaraan nasional poomse taekwondo.

Event tersebut diselenggarakan secara virtual oleh Pengprov Taekwondo Indonesia (TI) Banten, bekerja sama dengan Krakatau Posco.

Hal tersebut diungkapkan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SD Islam Tirtayasa, Sutar, saat ditemui di SD Islam Tirtayasa, Selasa, 3 November 2020.

Medali emas masing-masing disabet oleh Amanda Cahya Ramadhani dan Muhammad Reva Aulia. Sementara, raihan medali perak direbut oleh Khaerani Ayu Rinjani.

"Tiga murid kami meraih medali dua emas dan satu perak itu diraih oleh Amanda Cahya Ramadhani mendapatkan satu emas, Muhammad Reva Aulia satu emas dan Khaerani Ayu Rinjani satu perak dalam kejuaraan nasional poomse taekwondo," katanya kepada Kabar Banten.

Baca Juga : PBSI Banten Miliki Ketua Baru

Ia menuturkan, kejuaraan nasional itu rutin diselenggarakan, namun pada masa Corona Virus Disease (Covid-19) dilaksanakan melalui virtual dan hanya melombakan satu nomor, yakni poomse. Untuk mengikuti lomba tersebut, pihaknya memvideokan, kemudian hasilnya dikirimkan ke panitia.

"Kegiatan itu rutin dilaksanakan, namun sekarang di masa Covid-19 melalui virtual dan hanya satu nomor yang dilombakan. Sistemnya itu kami memvideokan, kemudian hasil videonya kami langsung kirim ke penitia," ujarnya.

Sutar mengatakan, lomba yang diikuti muridnya tersebut memang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pada masa Covid-19 anak-anak tidak bisa tampil secara maksimal di gelanggang remaja secara langsung, kali ini anak-anak hanya merekam gerakan jurus dalam poomse, kemudian dikirimkan ke panitia.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x