Serah Terima Bantuan IMSA, LAZ Harfa Salurkan Perahu Untuk Korban Tsunami Banten

- 19 September 2019, 03:30 WIB
LAZ Harfa terima bantuan untuk disalurkan kepada korban terdampak tsunami banten
LAZ Harfa terima bantuan untuk disalurkan kepada korban terdampak tsunami banten

PANDEGLANG, (KB).- Lembaga Amil Zakat Harapan Dhuafa (LAZ Harfa) kembali melakukan serah terima bantuan hasil donasi dari masyarakat muslim Indonesia di Amerika yang tergabung dalam organisasi IMSA (Indonesian Muslim Society In America), di Pendopo Kabupaten Pandeglang, Rabu, (18/9/2019).

Serah terima bantuan tersebut dihadiri Bupati Pandeglang Irna Narulita, Perwakilan IMSA, LAZ Harfa dan pejabat tinggi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pandeglang. Sebelumnya IMSA juga telah menyerahkan bantuan perahu untuk nelayan terdampak tsunami Banten.

Selain serah terima bantuan, dalam kesempatan tersebut juga dilakukan pertemuan khusus membahas kondisi masyarakat terdampak tsunami Banten khususnya nelayan yang lebih dari delapan bulan kehilangan mata pencahariannya karena perahu mereka hancur.

Bupati Pandeglang Irna Narulita menyampaikan bahwa LAZ Harfa selama ini sudah banyak bersinergi dan menjadi mitra yang strategis bagi Pemkab Pandeglang serta mendampingi dalam pendidikan, perekenomian, dan kebencanaan.

"Mudah-mudahan dengan adanya bantuan perahu kembali dari Indonesian Muslim Society in America (IMSA) ini bisa memberikan manfaat untuk semua pihak," ujar Irna.

Presiden IMSA yang juga Kakak dari Bupati Pandeglang, Syafrin Murdas mengungkapkan bahwa dana kemanusiaan ini dari seluruh masyarakat muslim di Amerika Serikat.

"Kami amanatkan kepada LAZ Harfa untuk disalurkan kepada para nelayan yang terdampak tsunami Banten. Semoga bantuan ini bermanfaat dan dapat membantu memulihkan kondisi perekonomian mereka kembali. Diharapkan dengan adanya kegiatan kemanusiaan ini dapat memberikan kontribusi untuk Indonesia," ujar Syafrin.

Sementara itu, Direktur LAZ Harfa, Indah Prihanande menyampaikan bahwa pihaknya telah menyalurkan lebih dari 200 perahu kepada para penyintas tsunami dan juga melakukan kegiatan pemberdayaan setelahnya.

"Terima kasih kepada seluruh muslim Indonesia di Amerika yang telah memberikan perahu untuk menggerakkan perekonomian mereka. Kami tunaikan amanah ini," ujar Indah.

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x