Polres Pandeglang Gelar Donor Darah

- 13 April 2020, 23:15 WIB

PANDEGLANG, (KB).- Aparat kepolisian Polres Pandeglang menggelar bakti sosial donor darah di Aula Mapolres Pandeglang, Senin (13/4/2020) pukul 08.00 WIB. Kegiatan tersebut sebagai bentuk kepeduian Polri dalam mengantisipasi kekurangan stok darah di Pandeglang.

Sebab, setetes darah akan berguna bagi masyarakat yang sedang membutuhkan darah. Sebelum pelaksanaan donor darah, petugas melakukan pembersihan dan sterilisasi ruangan yang dijadikan kegiatan donor darah.

Kapolres Pandeglang AKBP Sofwan Hermanto mengatakan, kegiatan bakti sosial tersebut semata wujud kepedulian Polri kepada masyarakat. Apalagi dalam situasi wabah virus corona, maka kebutuhan darah sangat diperlukan.

”Dalam situasi seperti ini yang membutuhkan darah pasti banyak. Untuk itu, kami bersama PMI Pandeglang menggelar donor darah untuk kebutuhan masyarakat," kata AKBP Sofwan.

Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pandeglang Gunawan mengatakan, hasil donor darah tersebut akan digunakan bagi masyarakat yang membutuhkannya. Apalagi, kata dia, saat ini banyak kegiatan donor darah yang dibatalkan.

”Dari kegiatan donor darah tadi, berhasil dikumpulkan kurang lebih sekitar 50 kantong dengan ukuran 300 CC dari pendonor,” tuturnya.

Ia menyatakan, saat ini masyarakat sangat membutuhkan darah, khususnya mereka yang sedang menjalani perawatan di rumah sakit.

"Kalau lagi kosong, kami imbau masyarakat yang membutuhkan darah untuk membawa keluarga untuk mendonorkan darahnya. Sebetulnya setiap minggu kami melaksanakan kegiatan donor darah, namun dengan kondisi sekarang banyak agenda yang dibatalkan," tuturnya. (IF)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x