FSPP Pandeglang Inisiasi Gerakan Ekonomi Antar Ponpes

- 14 Juni 2020, 20:15 WIB
FSPP Logo
FSPP Logo

Sekretaris Jenderal FSPP Provinsi Banten Dr. H. Fadlullah, S.Ag, M.Si menekankan pentingnya membangun kemandirian ekonomi dalam membantu pemerintah mengatasi dampak sosial Covid-19. Pada kesempatan tersebut, Fadlullah memimpin deklarasi Gerakan Ekonomi Transaksi Antar Pondok Pesantren.

Fadlullah menegaskan, gerakan ekonomi tersebut akan dimulai dari Pantai Selatan Banten di Pondok Pesantren Al Hijrah Cikeusik Pandeglang. "Gerakan ekonomi tersebut untuk kepentingan Banten dan Indonesia yang berdaulat," ucapnya.

Ia menjelaskan, aksi solidaritas dan kerja sama ekonomi umat, insya Allah akan menjadi vaksin terbaik untuk menyelamatkan bangsa Indonesia khususnya umat Islam dari virus corona atau Covid-19. Dengan gerakan bersama, insya Allah Banten dan Indonesia secara umum selamat dari krisis ekonomi dan kelaparan akibat dampak Covid-19. (Endang Mulyana)*

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah