Wisata Kuliner Saung Cimeunti, Tempatnya Epic Aesthetic di Kabupaten Serang Banten dengan View Sawah

7 Januari 2023, 08:05 WIB
Wisata kuliner Saung Cimeunti yang epik dan aestetik di Kabupaten Serang. /tangkap layar YouTube / Kang Ucim/

KABAR BANTEN - Setiap orang yang singgah di tempat ini dipastikan akan terkesan dan terkagum-kagum. Tempatnya sangat epi, dengan suguhan panorama persawahan yang hijau menambah suasana semakin romantis. Namanya Saung Cimeunti Kabupaten Serang Banten.

Saung Cimeunti, Kabupaten Serang Banten, menjadi salah satu tempat wisata kuliner yang memiliki keindahan panorama alam pedesaan yang menggoda mata untuk datang. Selain memiliki tempat yang epic aesthetic juga memiliki berbagai pilihan spot foto yang instagenik.

Selain tempatnya yang epik dan aestetik, Saung Cimeunti Kabupaten Serang Banten, juga menyajikan aneka menu dan minuman dingin hingga yang panas. Serta tempat untuk santai dengan berbagai view yang sangat keren.

Baca Juga: Wisata Kuliner Saung Dolet Pabuaran Kabupaten Serang Banten, Tempat Nyaman Piknik Keluarga

Dilansir Kabar Banten dari YouTube Kang Ucim, berikut ulasan wisata kuliner Saung Cimeunti.

Saung Cimeunti berada di jalan raya Mancak Cibeureum, Kecamatan Pabuaran, Ciomas, Kabupaten Serang Banten.

Fasilitas yang tersedia di Saung Cimeunti cukup lengkap, dari mulai parkir yang luas, tempat duduk yang banyak pilihan spotnya, Mushola, dan toilet.

Pengunjung di tempat wisata ini akan dimanjakan dengan berbagai keindahan alam yang tersaji, terdapat juga hamparan sawah yang hijau.

Saung ini buka setiap hari, kecuali hari Senin. Karena hari tersebut merupakan hari istirahat karyawannya. Selasa - Minggu buka pukul 10.00 pagi hingga pukul 21.00 malam.
Namun jika wekend jam tutup di perpanjang hingga pukul 22.00 wib.

Saung Cimeunti, sangat cocok sebagai tempat wisata sambil menikmati kuliner khas Sunda. Juga masakan lainnya.

Pilihan tempat bebas, bisa di saung yang berada di atas kolam ikan, di pinggir sawah, atau meja bulat dengan payung yang berada di tengah area, semua tempat di sini memiliki pemandangan yang keren.

Di lokasi terbukanya juga tersedia live musik lengkap dengan personel band lokal, jika pengunjung berminat menyanyi juga bisa tinggal meminta ke pemain bandnya

Pengunjung menjadi betah dan tak ingin beranjak, suasana alam yang segar dengan pemandangan sawah yang hijau, sambil duduk lesehan serta mendengarkan musik.

Suasana yang epik ini jarang di temukan di tempat lain. Duduk di rumput hijau di pinggir sawah menjadi favorit para pengunjung, sambil menikmati hidangan yang dipesan.

Tempat ini cukup luas, sehingga pengunjung tidak usah khawatir tidak kebagian tempat. Tempat ini sangat cocok jika datang bersama keluarga, menu yang tersedia juga bervariasi.

Saung Cimeunti, menjadi tempat wisata kuliner yang sangat rekomend, karena sangat cocok untuk muda - mudi maupun keluarga, sambil santai dan menikmati berbagai macam hidangan dengan harga terjangkau.

Bagi penyuka foto maupun selfie, tentu tempat ini akan menjadi pilihan berfoto yang keren, epic dan aesthetic, hal tersebut akan menambah nilai plus hasil fotonya.

Baca Juga: Cafe Kebon Cau, Wisata Kuliner yang Sedang Hit di Kota Serang Banten, Cocok Sebagai Tempat Healing Sejenak

Bagi pengunjung yang ingin menyaksikan proses matahari terbenam, di tempat ini bisa terlihat dengan jelas, sunsetnya juga sangat keren, yang tidak dijumpai di tempat lain.

Demikian artikel wisata kuliner Saung Cimeunti, tempat yang epic aesthetic di Kabupaten Serang Banten dengan view sawah.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: YouTube Kang Ucim

Tags

Terkini

Terpopuler