Bukit Waruwangi, Wisata Alam Kekinian dengan Udara Segar di Banten

- 30 November 2021, 14:00 WIB
Suasana Bukit Waruwangi Kecamatan Padarincang Kabupaten Serang Banten.
Suasana Bukit Waruwangi Kecamatan Padarincang Kabupaten Serang Banten. /Kabar Banten/Yandri Adiyanda

KABAR BANTEN - Bukit Waruwangi merupakan salah satu objek wisata alam yang ada di Banten.

Bukit Waruwangi terletak di Kecamatan Cinangka dan Padarincang, Kabupaten Serang, Banten.

Tepatnya di Desa Cibojong Kecamatan Padarincang, Desa Bantarwaru dan Bantarwangi Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, Banten.

Baca Juga: Hore! Wisata Bukit Waruwangi di Kabupaten Serang Dibuka Lagi

Objek wisata Waruwangi menawarkan keindahan pemandangan alam yang masih asri dengan udara yang segar.

Ada beragam fasilitas yang tersedia di Bukit Waruwangi, seperti penginapan sampai kolam renang.

Wisatawan Bukit Waruwangi pun dapat melakukan banyak aktivitas seperti camping, berenang, dan nongkrong di kafe.

Dikutip Kabar Banten dari berbagai sumber, di Bukit Waruwangi juga terdapat wisata agro ruminasia atau hewan ternak.

Bukit Waruwangi, area perbukitan yang luasnya 120 hektar menyediakan ratusan sapi berbagai jenis dan juga rusa yang terdiri dari rusa Tutul dan rusa Timor.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x