Wisata Alam Negeri di Atas Awan di Kabupaten Lebak Banten, Suguhkan Keindahan Alami

- 17 Juli 2022, 14:43 WIB
Sejumlah Pengunjung Obyek Wisata 'Negeri di Atas Awan', Gunung Luhur, Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, saat menikmati pemandangan keindahan alam dan hamparan awan.
Sejumlah Pengunjung Obyek Wisata 'Negeri di Atas Awan', Gunung Luhur, Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, saat menikmati pemandangan keindahan alam dan hamparan awan. /Kabar Banten/Purnama Irawan

KABAR BANTEN - Wisata alam negeri di atas awan di Kabupaten Lebak Banten, sebutan itu populer oleh para wisatawan yang pernah berkunjung ke salah satu obyek wisata alam gunung luhur.

Lokasi obyek wisata negeri di atas awan gunung luhur, berada di Desa Citorek, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak Provinsi Banten.

Kini wisata alam negeri di atas awan tersebut menjadi sangat favorit dikalangan wisatawan lokal maupun luar daerah, seperti Pandeglang, Serang, Tangerang dan Jakarta.

Gunung luhur, berada di taman nasional kurang lebih 9 km dari wewengkon adat citorek.Wisata gunung luhur dibuka sejak 2018 lalu guys tapi mulai mulai ramai dikunjungi sejak awal 2019 hingga saat ini.

Para pengunjung umumnya datang dari Jakarta Bogor Depok Tangerang dan Bekasi, wisata ini banyak dikunjungi pada akhir pekan atau hari libur, hari biasa pun banyak yang datang namun tidak seramai hari libur.

Dikutip Kabar Banten dari Chanel YouTube Wisata Tanah Air, wisata alam negeri di atas awan sangat indah, menyuguhkan panorama keindahan alam yang alami, serta suasana kesejukan pegunungan.

Wisatawan yang berkunjung ke gunung luhur atau negeri diatas awan harus datang sekitar jam 4.00atau jam 5.00 wib. Agar dapat menikmati keindahan alam dan hamparan awan yang menyerupai lautan yang sangat indah.

Pengunjung jika ingin lebih lama menikmati keindahan hamparan awan yang memutih, seakan di atas negeri awan tentunya sangat membuat kagum dan ingin lebih lama menikmatinya, pengunjung harus rela datang pagi atau menginap di lokasi dengan tenda atau menginap di vila yang tersedia.

Bagi wisatawan yang ingin bermalam sambil menunggu awan di pagi hari, tidak usah khawatir karena di sekitar lokasi banyak tersedia penyewaan tenda serta penginapan yang di miliki warga setempat, dengan harga yang terjangkau.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Wisata Tanah Air


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x