Guler Farm Nature, Tempat Wisata Instagramable di Kabupaten Tangerang Banten dengan Keindahan Persawahan

- 7 Oktober 2022, 20:16 WIB
Kawasan Agroeduwisata Guler Farm Nature. Tempat wisata instagramable terbaru di Kabupaten Tangerang Banten dengan keindahan hamparan persawahan.
Kawasan Agroeduwisata Guler Farm Nature. Tempat wisata instagramable terbaru di Kabupaten Tangerang Banten dengan keindahan hamparan persawahan. /Dokumen Biro Adpim Pemprov Banten

Selain itu, Wapres juga didampingi Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo serta Pj Gubernur Banten Al Muktabar.

Usai meninjau kawasan Guler Farm Nature di Kabupaten Tangerang Banten tersebut, Wapres mengapresiasi agroeduwisata Guler Farm Nature sebagai percontohan pengembangan dan pengelolaan lahan pertanian modern.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Tempat Wisata di Banten, Pegunungan, Religi dan Sejarah

Wapres KH Maruf Amin mengatakan, di tengah krisis ekonomi yang mulai melanda dunia, ketahanan pangan menjadi salah satu pilar penting bagi suatu bangsa.

Pemanfaatan teknologi di bidang pertanian memegang andil besar dalam mewujudkan ketahanan pangan.

“Ternyata ketika kita menghadapi pandemi dan menjelang krisis pangan, bantalannya adalah pertanian,” ujar KH. Maruf Amin usai meninjau Guler Farm Nature, di Desa Kandawati, Tangerang, Banten, seperti dikutip Kabar Banten dari laman wapresri.go.id, Jumat 7 Oktober 2022.

Menurut Wapres, negara Indonesia kaya akan komoditas dan yang diperlukan hanyalah cara untuk terus berinovasi agar hasil produksi pertanian dapat lebih melimpah.

“Di Papua Barat terdapat lebih dari 125 macam pisang. Itu di Papua Barat saja. Artinya, kita itu kaya sekali, tetapi kurang dikembangkan. Oleh karena itu, saya berharap terus dikembangkan. Jangan ada lahan yang tidur dan jangan ada tenaga yang nganggur,” tegas Wapres.

Spot di kawasan agroeduwisata Guler Farm Nature Kabupaten Tangerang Banten.
Spot di kawasan agroeduwisata Guler Farm Nature Kabupaten Tangerang Banten. Dokumen Guler Farm Nature

Menanggapi hal tersebut, Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo berjanji akan terus mengembangkan inovasi pertanian di seluruh daerah di Indonesia.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: wapresri.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x