Liburan ke Mata Air Citaman di Kabupaten Pandeglang, Nikmati Sensasi Berendam Air Dingin Bersama Keluarga

- 29 November 2022, 14:30 WIB
Berenang dan menikmati sensasi air dingin serta pemandangan underwater di Mata Air Citaman/Dokumen/Dinas Pariwisata Provinsi Banten
Berenang dan menikmati sensasi air dingin serta pemandangan underwater di Mata Air Citaman/Dokumen/Dinas Pariwisata Provinsi Banten /

Nah, jika kamu dan keluarga tahan akan suhu air dingin, kamu bisa berkunjung dan menjajal nikmatnya sensasi berendam air dingin di Mata Air Citaman bersama keluargamu.

Kolam pemandian Mata Air Citaman terbagi menjadi dua berdasarkan kedalamannya, di mana satu kolam yang lebih besar dan dalam diperuntukkan untuk orang dewasa.

Baca Juga: Kemenag Luncurkan Aplikasi Pusaka Super Apps, Satu Aplikasi untuk Berbagai Layanan 

Jika tidak tahan berlama-lama berendam di air dingin, kamu bisa menghangatkan diri sembari bersantai di warung-warung bambu sekitar kolam pemandian.

Kamu bisa menikmati teh hangat atau segelas kopi untuk menghangatkan diri dan menikmati suasana sejuk ditambah pemandangan sekeliling yang menyegarkan mata.

Meski ramai pengunjung, Mata Air Citaman bukan tempat wisata yang terlalu sesak, sehingga cocok untuk liburan bersama keluarga atau sekedar menenangkan diri dari rutinitas perkotaan.

Baca Juga: Jangan Dianggap Sepele, 4 Tempat Ini Sering Terjadi Perundungan 

Udara sejuk dan pemandangan indah di sekitar Mata Air Citaman ini berasal dari persawahan, pepohonan hijau, tanaman kirai, dan suasana khas alam pedesaan di sekelilingnya.

Airnya yang jernih dan terlihat kebiruan ini pun menjadi sasaran spot foto underwater atau bawah air oleh para pengunjung.

Bahkan bebatuan yang berada di dasar kolam pun dapat terlihat dengan jelas. Sehingga semakin menarik minat para pegiat sosial media untuk datang ke tempat wisata satu ini.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Dinas Pariwisata Provinsi Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah