Menjemput Berkah Bulan Rajab, Ini Deretan Tempat Wisata Religi di Banten yang Bisa Dikunjungi

- 5 Februari 2023, 19:32 WIB
Kawasan Masjid Agung Banten. Salah satu tempat wisata religi di Banten.
Kawasan Masjid Agung Banten. Salah satu tempat wisata religi di Banten. /Kabar Banten/Kasiridho

Wisata religi ini sangat terkenal dan masyhur. Banyak masyarakat luar daerah berbondong-bondong datang ke wisata religi komplek Banten Lama, kasemen, Serang, Banten.

Umumnya mereka yang datang untuk wisata religi pada bulan tertentu seperti Bulan Rajab, Bulan Maulud, Puasa Ramadhan dan ada juga di hari Raya Idul Fitri. Sehingga wisata religi di Banten Lama, selalu ramai.

2. Wisata Religi Kasunyatan Syeikh Maulana Yusuf

Wisata religi lainnya adalah, makam Syeikh Maulana Yusuf, yang dekat dengan komplek Banten lama, yakni didaerah Kasunyatan, Kecamatan Kasemen,Kota Serang Banten.

Biasanya untuk wisata religi, makam Syeikh Maulana Yusuf ini selalu dikunjungi oleh para penziarah. Mereka datang dan mendoakan agar Syeikh Maulana Yusuf selalu mendapat limpahan dari Allah SWT.

Biasanya para wisatawan religi, usai mengunjungi Syeikh Maulana Yusuf, langsung melanjutkan perjalanan ke Makam Sultan Maulana Hasanudin.
Begitupun sebaliknya, bagi mereka yang wisata religi,ke Sultan Maulana Hasanudin bisa nyambung ke Makam Syeikh Maulana Yusuf.

 

3. Gunung Santri Bojonegara

Bila melanjutkan perjalanan wisata religi, tak lupa para penjiarah bisa mengunjungi Makam Syeikh Muhammad Sholeh Bin Abdurrahman yang terletak di gunung santri, Bojonegara Kabupaten Serang, Banten.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x