The Surosowan, Cafe dan Resto di Cilegon yang Elegan dan Mewah, Ada Live Musik

- 3 Maret 2023, 16:50 WIB
The Surosowan, Cafe dan Resto di Cilegon
The Surosowan, Cafe dan Resto di Cilegon /Instagram /@thesurosowan

KABAR BANTEN - The Surosowan Cafe dan Resto yang terletak di dalam kawasan The Royale Krakatau Hotel, beralamat Jl. KH. Yasin Beji No 4 Kebondalem, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon, Banten.

Awalnya The Surosowan adalah resto yang bernama The Sapphire Restaurant. Resto ini sebagai unit bisnis dari anak perusahaan Krakatau Steel di bawah naungan Krakatau Sarana Properti (KSP).

Namun dalam perkembangannya, berganti nama menjadi The Surosowan, mengambil salah satu tempat bersejarah di kesultanan Banten.

Baca Juga: Resep Sambal Udang Pete, Sedapnya Nyata Serasa Terbang Ke Awan, Nasi Jangan Jauh-jauh

Seperti dikutip Kabar Banten dari akun Instagram @thesurosowan, berikut review The Surosowan.

Nama The Surosowan diambil dari dua kata, suro yang artinya pertemuan, dan sowan yang artinya silaturahmi. Merupakan salah satu kearifan lokal yang bernilai tinggi, mengingat kembali pada sejarah.

The Surosowan merupakan cafe dan resto yang menyajikan sejumlah menu kombinasi dari signature food lokal dan internasional seperti, nasi campur Surosowan, sate sineret, tomahawk steak, salmon lemon butter, Korean chicken wing, sate Maranggi, buntut (Bakar Surosowan, Balado Teri), sup ikan salmon, pulut mangga, beef n seafood medley serta minuman wedang secang dan wedang umuh. Lalu ada juga kopi single origin yang disajikan barista berpengalaman.

Selain itu untuk minuman, ada aneka fresh jush seperti jus mangga, jeruk, semangka, sirsak, alpukat, dan masih banyak lagi.  Yang spesial, yakni Java tea, kopi susu Royale, cucumber lemon moktails, dan matcha latte.

Untuk harga yang ditawarkan, cukup terjangkau. Mulai dari minuman yang dibandrol harga Rp35.000, dan makanan dengan harga dimulai dari Rp45.000, sampai yang termahal Rp170.000.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Instagram @thesurosowan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x