Wow Pantai Ala Cafe! Pantai Pandan Carita Kabupaten Pandeglang Banten, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan

- 19 Mei 2023, 08:00 WIB
Pantai Pandan dengan pasir yang lembut dan pohon yang rindang cocok untuk wisata keluarga.
Pantai Pandan dengan pasir yang lembut dan pohon yang rindang cocok untuk wisata keluarga. /Tangkap layar YouTube/ Adelio Hozy/

Dikutip Kabar Banten dari YouTube Adelio Hozy, Pantai Pandan Carita cukup luas, dan tempatnya sangat sejuk karena banyak pohon serta memiliki pantai dan pasir yang bersih.

Pantai Pandan atau Pandan Beach Carita, Kabupaten Pandeglang Banten, berada di jalur wisata, jalan raya Carita no 29, Kecamatan Carita, Kabupaten Pandeglang Banten.

Jam buka Pantai Pandan Carita pukul 10.00 hingga pukul 20.00 WIB. Dan tiket Rp20.000 weekday, sedangkan weekend Rp40.000.

Fasilitas yang tersedia sangat lengkap layaknya hotel bintang lima, parkir sangat luas, mushola, toilet, kamar bilas, tempat santai ala cafe di pinggir pantai, dan kolam renang, serta kantin.

Pantai Pandan Carita, Kabupaten Pandeglang Banten, memiliki pantai yang bersih dan sedikit berbatu, sehingga sangat nyaman untuk berenang.

Pantai Pandan Carita merupakan pantai pribadi, jadi pengunjung sangat nyaman karena di pantai ini tidak terlalu ramai.

Selain tidak terlalu ramai Pantai Pandan Carita, Kabupaten Pandeglang Banten, sangat rindang pepohonannya, sehingga pengunjung merasa nyaman karena tidak panas.

Meja dan kursi berderet rapi di pinggir pantai, sehingga tempat ini sangat cocok untuk Staycation bersama keluarga setelah lelah beraktivitas rutin.

Bagi wisatawan yang tidak ingin berenang di pantai, Pantai Pandan Carita juga menyediakan kolam renang yang airnya berwarna biru toska.

Wisatawan hanya membayar tiket kolam renang Rp20.000 untuk weekday, dan Rp40.000 saat weekend, bagi anak kecil dibawah 7 tahun tidak dipungut biaya tiket.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: youtube Adelio Hozy


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah