Kampung Tepi Sawah Cikande, Wisata Kuliner Sunda Ala Bali, Cozy dan Estetik, Cocok Buat Healing & Hunting Foto

- 30 November 2023, 13:56 WIB
Suasana kulineran di tempat wisata kuliner Kampung Tepi Sawah Cikande Kabupaten Serang Banten.
Suasana kulineran di tempat wisata kuliner Kampung Tepi Sawah Cikande Kabupaten Serang Banten. /Tangkap layar /Instagram @kampungtepisawah

KABAR BANTEN - Bosan dengan suasana tempat makan yang itu-itu aja? Kampung Tepi Sawah Cikande menawarkan Wisata Kuliner Sunda Ala Bali yang Cozy dan Estetik nih untuk para warga Kabupaten Serang Banten dan sekitarnya.

Kampung Tepi Sawah Cikande cocok untuk menghabiskan akhir pekan bersama keluarga. Apalagi bagi kamu yang mengajak si kecil, dijamin betah deh berlama-lama di sini.

Selain itu, Kampung Tepi Sawah Cikande juga cocok buat healing dan hunting foto karena menghadirkan banyak spot foto dan pemandangan alam yang sayang untuk dilewatkan.

Seperti tertera di bio Instagram @kampungtepisawah, Kampung Tepi Sawah Cikande merupakan resto dan cafe dengan nuansa alam pedesaan.

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Unalen Channel, Kampung Tepi Sawah menawarkan wisata kuliner yang memadukan konsep resto, kafe, dan wisata alam dengan vibes Ala Bali yang ikonik.

Letaknya yang berada di tepi sawah membuat tempat ini nyaman untuk dijadikan tempat healing dan bersantai. Hamparan sawah yang membentang luas ditambah angin sepoi-sepoi bikin siapa saja betah berlama-lama di sini.

Kampung Tepi Sawah Cikande baru resmi dibuka pada Oktober 2023, dan langsung menarik perhatian pengunjung untuk menikmati kuliner dengan view pematang sawah yang menenangkan.

Fasilitas Kampung Tepi Sawah Cikande

Di Kampung Tepi Sawah Cikande tersedia berbagai area duduk mulai di indoor hingga outdoor dengan tempat duduk ornamen kayu serta area duduk yang didesain dalam bentuk lesehan. Tersedia pula saung Joglo yang bisa kamu tempati bersama keluargamu.

Fasilitas lainnya pun sudah tersedia lengkap mulai dari toilet, mushola, parkiran luas, VIP Room, Karaoke, spot foto, hingga Cafe untuk nongkrong atau ngopi santai.

Di sini juga tersedia Live Music yang siap menemani waktu bersantaimu sambil menyantap hidangan. Wah paket lengkap banget nih.

Salah satu spot foto di tempat wisata kuliner Kampung Tepi Sawah Cikande Kabupaten Serang Banten.
Salah satu spot foto di tempat wisata kuliner Kampung Tepi Sawah Cikande Kabupaten Serang Banten. Instagram @kampungtepisawah

Spot Foto

Terdapat kolam buatan yang cukup luas dengan sebuah perahu yang menjadi spot foto kece dan menarik. Bisa banget nih kamu coba bareng pasangan. Apalagi saat sunset tiba, suasana bakal jadi lebih romantis.

Karena memiliki view persawahan yang memanjakan mata, setiap sudut di tempat ini tentunya sangat pas untuk dijadikan tempat berfoto. Background pematang sawah dan pepohonan di sekitar bikin suasana jadi lebih asri dan hijau.

Menjelang malam, lampu-lampu yang apik semakin menambah suasana romantis tempat ini. Semakin menjadi nilai tambah dari wisata kuliner satu ini.

Cafe

Cafe yang ada di Kampung Tepi Sawah Cikande ini menyuguhkan beragam tema dan konsep yang berbeda-beda. Interiornya kerap berubah-ubah sesuai tren yang sedang viral di waktu tertentu.

Tenang saja, kesan cozy dan homie akan tetap terasa karena suananya yang sejuk dan pemandangan alamnya yang memukau.

Menu Makanan

Kampung Tepi Sawah Cikande menawarkan beragam menu khas Sunda yang rasanya tak perlu diragukan lagi. Ada aneka olahan ikan, ayam, bebek, dan puyuh serta aneka paket nasi liwet yang harganya mulai dari Rp15.000 - Rp180.000.

Lokasi: Kampung Gempol Dampit Koper, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Banten.

Jam Buka:
- Weekday pukul 11.00 - 23.00 WIB
- Weekend pukul 11.00 - 24.00 WIB

Nah tunggu apa lagi? Buruan agendakan waktumu untuk berkunjung ke Kampung Tepi Sawah Cikande Kabupaten Serang Banten bersama keluarga, pasangan, atau orang-orang terdekatmu. Jangan sampai kelewatan!***

 

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Unalen Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah