Untirta Tutup Sementara Kampus Pakupatan

9 Januari 2021, 08:15 WIB
Tangkapan layar Surat edaran tentang penutupan sementara Kampus Untirta Pakupatan. /Denis Asria /


KABAR BANTEN - Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) memutuskan untuk menutup sementara aktivitas di lingkungan kampus yang berada di Pakupatan, Kecamatan Cipocok Jaya.

Hal itu dilakukan akibat penyebaran Corona virus disease (Covid-19) di kampus semakin tinggi di kampus tersebut. 

Hal tersebut diungkapkan Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19 Untirta, Kurnia Nugraha, kepada Kabar Banten, Sabtu 9 Januari 2020.

Baca Juga: Sukses Gelar ASF, Ini Harapan FISIP Untirta pada Generasi Muda 

"Kami memutuskan untuk menutup sementara aktivitas di lingkungan kampus, akibat penyebaran Covid-19 di Kampus Pakupatan," kaya Kurnia.

Dia mengatakan, penutupan tersebut terhitung mulai 9-15 Januari 2020. Pihaknya juga akan memperketat akses masuk ke kampus Pakupatan, bagi siapapun kecuali bagi pegawai yang ditugaskan khusus dan dalam kondisi sehat.

"Penutupan terhitung 9-15 Januari 2020, dan akses masuk juga kami perketat kecuali bagi pegawai yang ditugaskan khusus dan dalam kondisi sehat," ujarnya.

Baca Juga: Gita Tirtayasa Raih Emas 'World Virtual Choir Festival', Beri Penghargaan, Ini Pesan Rektor Untirta

Dia menuturkan, langkah-langkah tersebut diambil sebagai bentuk komitmen Untirta dalam melindungi keselamatan dan kesehatan warganya, serta sebagai wujud kepedulian Untirta dalam upaya pencegahan penularan Covid-19.

"Langkah yang kami ambil sebagai komitmen untuk melindungi keselamatan dan kesehatab warga kampus, serta wujud kepedulian Untirta dalam upaya pencegahan Covid-19," tuturnya.

Hal itu diperkuat dengan adanya surat edaran tentang penutupan sementara Kampus Untirta Pakupatan, Nomor T/23/UN43/KP.00.04/2020 pada tanggal 8 Januari 2021.

Baca Juga: Ini Kategori yang Dimenangkan Untirta pada Penghargaan Universitas Indonesia Green Metric

Dalam surat tersebut juga dijelaskan bahwa layanan kelembagaan Untirta akan dilakukan melalui work from home (WFH), atau secara terbatas akan dilaksanakan di Kampus Sindangsari.***

Editor: Yandri Adiyanda

Tags

Terkini

Terpopuler