Penerimaan Mahasiswa Baru, SPAN PTKIN Segera Dibuka, Berikut Jadwalnya

19 Januari 2022, 17:10 WIB
Ilustrasi jadwal SPAN PTKIN dalam penerimaan mahasiswa baru 2022. /Tangkapan layar span.ptkin.ac.id

KABAR BANTEN - Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri atau SPAN PTKIN segera dibuka pada Februari 2022.

SPAN PTKIN ini akan diikuti 58 Perguruan Tinggi Islam Negeri yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia.

Setiap tahun ratusan ribu calon mahasiswa mengikuti pendaftaran SPAN PTKIN, dan setiap tahun SPAN PTKIN terus meningkat.

Calon mahasiswa baru yang ingin masuk ke Universitas Islam Negeri bisa mengikuti seleksi pada jalur SPAN PTKIN, jalur ini menggunakan nilai rapor tanpa tes kemudian di seleksi lain kamu juga bisa mengikuti di jalur Ujian Mandiri (UM) PTKIN yang dilakukan melalui tes.

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman span.ptkin.ac.id, Rabu 19 Januari 2022, berikut jadwal SPAN PTKIN:

1. Pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa, 7-28 Februari 2022.

2. Verifikasi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa, 7-28 Februari 2022.

3. Pendaftaran siswa, 4-31 Maret 2022.

4. Pengumuman Hasil Seleksi, 15 April 2022

5. Kemudian melakukan proses verifikasi atau pendaftaran ulang di PTKIN masing-masing bagi yang lulus seleksi Ditetapkan di masing-masing PTKIN.

Baca Juga: Sekolah Diharapkan Segera Lakukan Registrasi Akun di LTMPT, Batas Waktu Berakhir 8 Februari

Sekolah yang yang mengikuti SPAN PTKIN yakni Madrasah, Sekolah, Pesantren Mu’adalah yang berhak mendaftarkan siswanya dalam SPAN PTKIN.

Madrasah, Sekolah, ataupun Pesantren Mu’adalah yang secara sah memperoleh izin penyelenggaraan pendidikan dari pemerintah.

Siswa yang berhak mengikuti seleksi adalah siswa yang didaftarkan oleh Kepala Madrasah, Sekolah ataupun Pesantren Mu’adalah di masing - masing.

Peserta yang boleh mengikuti SPAN PTKIN dari aiswa Madrasah Aliyah atau MA, kemudian Madrasah Aliyah Kejuruan atau MAK, serta SMA/ SMK atau Pesantren Mu’adalah kelas terakhir pada 2022.

Memiliki prestasi akademik dan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing Perguruan Tinggi.

Siswa Memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN). Memiliki nilai rapor Kelas XI semester 1, Kelas XI semester 2 dan Kelas XII semester 1 yang telah diisikan di pangkalan data sekolah dan siswa.

Baca Juga: Penerimaan Mahasiswa Baru, Berikut 7 Program Studi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Banten

Ketua Panitia SPAN PTKIN, Imam Taufiq mengakatan, berdasarkan Undang-Undang No 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi dan Peraturan Pemerintah Nomor 4 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pendidikan dan Pengelolaan Perguruan Tinggi ditetapkan bahwa pola penerimaan mahasiswa baru pada UIN/IAIN/STAIN atau PTN dengan Program Studi Keagamaan di Indonesia dilakukan secara nasional dan bentuk lain.

"Pola seleksi diikuti oleh calon mahasiswa dari  Indonesia tanpa membedakan jenis kelamin, agama, ras, suku, kedudukan sosial, dan tingkat kemampuan ekonomi," katanya.***

Editor: Kasiridho

Sumber: span.ptkin.ac.id

Tags

Terkini

Terpopuler