Unsika Satu-satunya PTN Buka Jalur SPAN PTKIN, Ini Sejarah, Prodi dan Daya Tampung

27 Februari 2024, 07:44 WIB
Universitas Singaperbangsa Karawang satu satunya PTN menerima jalur SPAN. /Dok. Universitas Singaperbangsa/

KABAR BANTEN - Universitas Singaperbangsa Karawang atau Unsika memiliki Fakultas Agama Islam yang bisa menjadi pilihan kamu pada pendaftaran Seleksi Prestasi Akademik Nasional pada penerimaan jalur masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri atau SPAN PTKIN.

Unsika satu-satunya kampus yang ikut serta pada penerimaan mahasiswa baru melalui jalur SPAN PTKIN.

Universitas Singaperbangsa Karawang menawarkan Program Studi yang bisa dipilih oleh calon mahasiswa pada SPAN.

Baca Juga: Ratusan Mahasiswa Ikut PMM Batch IV Untirta, Ini Kegiatan yang Akan Dilakukan

Universitas Singaperbangsa Karawang memiliki 9 fakultas dan 32 Program Studi (Prodi) yang terdiri dari 3 Program Diploma, 26 Program Sarjana.

Berikut Prodi Universitas Singaperbangsa Karawang pada jalur SPAN PTKIN yang bisa menjadi pilihan untuk kamu, dikutip Kabar Banten dari laman span.ptkin.ac.id :

1. Prodi Pendidikan Agama Islam
Daya tampung : 84

2. Prodi Manajemen Pendidikan Islam
Daya tampung : 72

3. Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Daya tampung : 24

Berikut sejaarah singkat Universitas Singaperbangsa Karawang yang merupakan salah satu Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Provinsi Jawa Barat. Didirikan pada 2 Februari 1982 berlokasi di Kabupaten Karawang.

Awalnya Perguruan Tinggi yang dibina oleh Yayasan Pembina Perguruan Tinggi Pangkal Pangkal Perjuangan bernama Perguruan Tinggi Pangkal Perjuangan (PTPP) Karawang yang terdiri dari Fakultas Hukum, dan Fakultas Ekonomi dan berdiri pada September 1965.

Sehubungan syarat berdirinya Universitas harus ada Fakultas Eksakta sementara Unsika belum mempunyai Fakultas atau Jurusan Eksakta, maka Status Akreditasi Universitas Singaperbangsa Karawang ditunda.

Sebagai konsekuensinya, status Fakultas Ekonomi dan Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan berubah menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi dan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

Baca Juga: Daya Tampung dan Jumlah Program Studi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Rekomendasi SPAN PTKIN 2024

Pada 1984 didirikan Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian untuk memenuhi persyaratan mendirikan Universitas dan akhirnya Universitas Singaperbangsa Karawang memperoleh Status Akreditasi Terdaftar pada 1986 sebagai penggabungan Sekolah Tingggi - Sekolah Tinggi di atas dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Nah itu tadi informasi Universitas Singaperbangsa satu satunya perguruan tinggi negeri yang menerima jalur SPAN PTKIN dengan Fakultas Agama Islam yang dimilikinya.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: span.ptkin.ac.id

Tags

Terkini

Terpopuler