Digelar Virtual, Untirta Wisuda 659 Mahasiswa Program Sarjana dan Pascasarjana

- 18 September 2021, 18:17 WIB
Prosesi pemindahan tali toga yang dilakukan oleh orang tua wisudawan kepada wisudwan, Wisuda Untirta gelombang ke dua.
Prosesi pemindahan tali toga yang dilakukan oleh orang tua wisudawan kepada wisudwan, Wisuda Untirta gelombang ke dua. /Tangkapan layar dari akun YouTube UntirtaOfficial

KABAR BANTEN - Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menyelenggarakan wisuda gelombang ke dua program Diploma ke-43, program Sarjana ke-54 dan Program Pascasarjana ke-31 melalui virtual, Sabtu 17 September 2021.

Rektor Untirta Fatah Sulaiman mengatakan, pandemi Covid-19 mampu mengakselerasi kemampuan kolaborasi dengan stakeholder terkait, sehingga sinergi Untirta terbangun antara perguruan tinggi baik nasional dan internasional, pemerintah daerah, provinsi dan pusat serta masyarakat sekitar.

"Sinergi tersebut terimplementasi dalam kampus merdeka seperti magang mahasiswa, kerja praktik, kolaborasi riset, termasuk dosen tamu dari industri untuk mendukung Matching Fund dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud)," kata Fatah dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari video yang diunggah dikanal YouTube UntirtaOfficial.

Baca Juga: Lakukan Pendampingan, Tim PPE Untirta Bawa Kelompok UMKM Belajar Pengemasan Hingga Pemasaran Produk

Ia menuturkan, Wisuda gelombang ke dua 2021 masih dilaksanakan melalui virtual merupakan bentuk paripurna Tri Dharma perguruan tinggi yang pelaksanaannya dilaksanakan dengan penuh daya kreativitas dan inovasi yang terus dihadirkan di tengah Covid-19.

"Wisuda gelombang ke dua diikuti sebanyak 659 wisudawan, pandemi Covid-19 belum berakhir namun perlahan-lahan mulai bangkit dan tetap berupaya terus menjaga protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19," tuturnya.

Ia mengatakan, berbagai inovasi dalam penyelenggaraan wisuda berkat kerja sama sivitas akademika Untirta, dan juga permohonan pemakluman wisudawan dan orang tua tidak bisa melaksanakan wisuda secara langsung dikarenakan situasi masih pandemi Covid-19.

"Kami menyampaikan penghargaan dan terima kasih, diusia Untirta ke 40, Untirta dengan tema bersinergi berinovasi dan berprestasi membangun negeri di era pandemi Covid-19 menyelenggarakan agenda rutin termasuk wisuda pada hari ini," ujarnya.

Baca Juga: Untirta Akan Buka Jalur Khusus Prestasi, Ini yang Perlu Diperhatikan Orang Tua dan Sekolah

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube UntirtaOfficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x