Belajar Daring Lebih Asik, Berikut 5 Media Digital yang Bisa Digunakan

- 19 Oktober 2021, 15:49 WIB
Platform media digital yang dapat digunakan dalam pembelajaran.
Platform media digital yang dapat digunakan dalam pembelajaran. /Tangkapan layar ditsmp.kemdikbud.go.id

KABAR BANTEN - Di masa pandemi Covid-19 saat ini kegiatan belajar mengajar memanfaatkan media digital, pemanfaatan media digital untuk memberikan suasana belajar yang berbeda agar peserta didik tidak merasa bosan saat mengikuti kegiatan belajar daring.

Pemanfaatan teknologi digital dalam pembelajaran dapat meningkatkan keterlibatan siswa di dalam proses pembelajaran. Selain itu, pemanfaatan media digital dalam pembelajaran saat ini menjadi tuntutan dengan perkembangan dunia informasi dan teknologi.

Eksplorasi berbagai media digital yang dapat digunakan untuk menunjang aktivitas pembelajaran menjadi penting dilakukan oleh tenaga pengajar.

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman ditsmp.kemdikbud.go.id, Selasa 19 Oktober 2021, berikut lima platform media digital yang dapat digunakan dalam media pembelajaran yang bisa digunakan oleh tenaga pendidik.

Baca Juga: Arab Pegon, Digunakan Sejumlah Ulama Sejak Ratusan Tahun Lalu, Jadi Warisan Leluhur Nusantara

1. Google form

Kamu bisa menggunakan google form yang dapat terintegrasi langsung dengan google classroom.

Dalam memanfaatkan google forms dapat digunakan untuk membuat soal yang berbentuk pilihan ganda, kemudian uraian panjang, maulun uraian pendek.

Selain itu, Google Forms juga dapat digunakan untuk mengunduh dokumen seperti foto, video, rekaman suara, dan berbagai dokumen lain dengan ukuran maksimum 10MB. 

2.  Quizizz

Selain google form kamu juga bisa menggunakan Quizizz agar penampilan yang menarik dengan tema berwarna dan animasi.

Quizizz juga dilengkapi dengan fitur super dapat memungkinkan pembuat kuis menambahkan penjelasan dari jawaban kuis.

Dalam Quizizz juga tersedia berbagai template yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan.

Baca Juga: Sekolah Peduli Lingkungan, Berikut 5 Sekolah di Kota Serang Calon Penerima Penghargaan Adiwiyata

3. Kahoot

Kahoot juga banyak digunakan dalam media pembelajaran loh. Khoot juga digunakan dalam lomba cerdas cermat karena semakin cepat peserta menjawab, maka akan mendapatkan poin atau nilai lebih besar.

Kamu bisa melakukan pengaturan waktu dalam mengerjakan kuis loh. Seru kan, Soal yang dibuat juga dapat berupa video dan gambar. Kahoot juga memiliki beberapa template bawaan yang dapat dipilih. 

4. Wordwall

Wordwall memiliki 18 jenis template permainan yang dapat diakses secara gratis. Permainan yang sudah dibuat juga dapat dibagikan dengan mudah dengan Google Classroom, email, atau sosial media.

Selain itu, permainan yang sudah dibuat juga sudah dibuat dapat diunduh dalam bentuk PDF. 

Baca Juga: Tenaga Pengajar Harus Miliki Kemampuan 'Public Speaking', Berikut 4 Kompenen yang Harus Dikuasai

5. Quizlet

Quizlet bisa menjadi salah satu platform pilihan untuk kamu yang ingin membuat media pembelajaran dalam bentuk set-set flash card.

Selain membuat kuis dalam bentuk flash card, kamu juga dapat membuat soal dalam bentuk pilihan ganda, serta bisa mengunggah video, mengunggah gambar ataupun bisa menambahkan pemformatan teks dan lain sebagainya.

Platform ini sangat cocok digunakan untuk mata pelajaran bahasa atau mata pelajaran lain yang menekankan penambahan kosa kata (vocabulary). 

Nah, itulah lima platform kuis digital yang bisa dimanfaatkan untuk mengukur pemahaman peserta didik tentang materi yang diberikan.

Kamu bisa menggunakan platform media digital tersebut untuk digunakan dalam media pembelajaran.***

Editor: Kasiridho

Sumber: ditsmp.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x