Fakultas Hukum Untirta Jadi Tuan Rumah Rapat BKS Dekan FH PTN Barat, Ini yang Diharapkan

- 3 September 2022, 07:32 WIB
Suasana usai melaksanakan kegiatan rapat BKS Dekan Fakultas Hukum PTN Wilayah Barat, di Ruang Multimedia Untirta Sindangsari, Jumat 2 September 2022 / Denis Asria /  Kabar Banten
Suasana usai melaksanakan kegiatan rapat BKS Dekan Fakultas Hukum PTN Wilayah Barat, di Ruang Multimedia Untirta Sindangsari, Jumat 2 September 2022 / Denis Asria / Kabar Banten /

KABAR BANTEN - Fakultas Hukum (FH) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menjadi tuan rumah rapat Badan Kerjasama (BKS) Dekan Fakultas Hukum Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Wilayah Barat, yang dilaksanakan selama tiga hari yakni 2 sampai 4 September 2022. 

Kegiatan yang diawali penguatan program kolaborasi untuk mendukung Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) di bidang Penelitian melalui Seminar Nasional dengan tema "Dari Hukum adat untuk Pembangunan Hukum Nasional".

Seminar Nasional bagian penguatan kerjasama untuk memberikan kemanfaatan dalam bidang hukum adat sebagai bagian untuk memperkuat kearifan loka. 

Serta dalam konteks pembangunan hukum nasional dengan bentuk kontribusi adanya luaran publikasi dalam bentuk Book Chapter. 

 

Ketua BKS Dekan FH PTN Wilayah Barat Prof. Busyra Azheri, mengatakan, penguatan kerja sama diwujudkan untuk meraih akreditasi unggul, sehingga setiap rapat BKS harus dapat berkontribusi untuk menciptakan capaian Indikator Kinerja Utama perguruan tinggi. 

"Salah satunya dalam bentuk Kolaborasi riset yang saat ini digagas oleh FH Untirta untuk membuat Book Chapter ," kata Busyra di sela-sela kegiatan seminar nasional yang diselenggarakan BKS Dekan FH PTN Wilayah Barat, di Ruang Multimedia Untirta Sindangsari Jumat 2 September 2022. 

Sementara itu, Ketua BKS Dekan FH PTN Edmon Makarim mengatakan, ada dua hal penting yang harus ditumbuhkan dalam kerja sama yakni integritas dan kekompakan untuk mewujudkan visi untuk maju bersama serta unggul bersama. Sehingga mampu untuk berkontribusi dalam perguruan tinggi dan lebih luas untuk penegakan hukum di Indonesia untuk menjadi lebih baik. 

"Kami berharap Fakultas Hukum menjaga integritas dan kekompakan, serta mampu berkontribusi untuk penegakan hukum di Indonesia," ujarnya. 

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah