Memanfaatkan Waktu Libur ke Perpustakaan

- 5 Januari 2018, 00:15 WIB
memanfaatkan waktu libur di perpustakaan
memanfaatkan waktu libur di perpustakaan

ADA banyak cara dilakukan untuk mengisi waktu libur sekolah bagi siswa yang saat ini sedang libur. Salah satunya berkunjung ke Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Kerasipan (DPK) Provinsi Banten. Di perpustakaan terbesar di Provinsi Banten tersebut, ada ribuan jenis buku yang bisa dilahap oleh para remaja dan pelajar yang gemar membaca dan menambah wawasan. Salah seorang pengunjung perpustakaan, Safitri yang merupakan siswi SMPN 1 Cikande mengatakan, mengisi waktu libur bersama tiga temannya untuk mengunjungi perpustakaan. Selain untuk menambah wawasan juga untuk memanfaatkan masa libur sekolah di perpustakaan. "Mengisi waktu liburan datang ke perpustakaan bersama teman-teman saya. Selain bisa melihat koleksi buku-buku dan membaca salah satu buku dan dapat juga untuk dipinjam. Kami juga bisa ke perpustakaan internet. Tempatnya nyaman untuk mengisi waktu libur, selain itu bisa nambah pengetahuan," katanya saat sedang memilih buku yang akan dibacanya, Rabu (3/1/2018). Warga lainnya yang ditemui saat berkunjung ke perpustakaan, Desy (34) bersama dengan putrinya, Aliya (6) menuturkan, mengunjungi perpustakan selain untuk belajar juga bermain. Perpustakaan Banten menjadi tempat yang sangat nyaman dan bisa membuat anak-anak betah berlama-lama di perpustakaan. "Untuk menemani anak-anak belajar membaca. Mengajarkan anak, agar memiliki minat untuk membaca harus dari usia dini. Di sini ada perpustakaan khusus anak. Jadi, selama liburan, mereka tetap bisa belajar, liburanya jadi sangat bermanfaat," ujarnya. Begitulah sedikit suasana Perpustakaan Daerah dan Arsip Provinsi Banten dalam masa liburan. Terlihat di sudut-sudut lainnya, beberapa anak asyik membaca buku ditemani orangtuanya. Sesekali si anak bertanya jika tidak mengetahui maksud yang ada di buku. Mereka juga bisa melihat langsung koleksi foto Presiden pertama hingga foto Presiden ke-6. Bukan hanya itu, banyak juga orangtua yang memberitahukan kepada anak-anaknya dan foto kerajaan dan foto-foto kondisi Banten pada masa itu. Selain dari kalangan pelajar, perpustakaan juga banyak dikunjungi mahasiswa maupun orangtua yang membawa anaknya. Berdasarkan catatan petugas DPK, jumlah buku yang ada di perpustakaan tersebut jumlahnya mencapai 8.526 judul. Adapun jumlah buku yang tersedia di perpustakaan tersebut mencapai 26.905 buku.  Salah seorang petugas pelayanan di DPK Provinsi Banten, Imam yang ditemui mengatakan, jumlah pengunjung di musim liburan, justru lebih sedikit dibandingkan dengan hari biasa. "Hari libur begini, justru sepi. Pada hari-hari biasa, jumlah pengunjung relatif lebih banyak. Umumnya pelajar dan mahasiswa. Mereka mencari bahan untuk tugas sekolah atau skripsi," ucapnya. (DE)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah