Belum Terima Email Aktivasi Akun SNPMB? Lakukan Cara Ini

- 12 Januari 2023, 09:05 WIB
Ilustrasi calon mahasiswa saat membuat akun SNPMB 2023.
Ilustrasi calon mahasiswa saat membuat akun SNPMB 2023. /tangkapan layar akun instagram/@_snpmbbppp/

KABAR BANTEN - Registrasi pembuatan akun SNPMB atau Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru tahun 2023 sudah dibuka.

Bagi sekolah dan siswa yang sudah melakukan registrasi pembuatan akun SNPMB namun belum mendapatkan email aktivasi 1x24 jam, jangan khawatir.

Ini yang bisa dilakukan sekolah untuk mendapatkan email aktivasi akun SNPMB 2023, dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari postingan akun instagram @_snpmbbppp.

Baca Juga: Siswa Wajib Miliki Akun SNPMB Jika Ingin Ikut SNBP dan SNBT

Sekolah dapat mengulangi pembuatan akun dengan email yang sama atau ulangi pembuatan akun dengan email yang berbeda.

Pastikan menggunakan email yang aktif dan penulisannya sudah tepat.

Jika ada kendala, segera buat tiket pengaduan melalui helpdesk SNPMB BPPP di laman halo-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id atau call center SNPMB 0804 1 450 450.

Akun SNPMB dapat digunakan untuk jalur masuk Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).

Pembuatan Akun SNPMB bagi Sekolah dan dimulai 9 Januari 2023, pukul 15.00 WIB pada laman portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.

Sekolah dan siswa yang sudah mengikuti uji coba registrasi pembuatan akun SNPMB kedua atau lanjutan dan berhasil, tidak perlu membuat akun SNPMB lagi.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: instagram/@_snpmbbppp


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah