Tunggu Waktu Berbuka Puasa, 4 Rekomendasi Film Karya Siswa dan Mahasiswa Vokasi Ini Bisa Jadi Pilihan

- 31 Maret 2023, 07:30 WIB
Ilustrasi film karya siswa dan mahasiswa vokasi bisa jadi pilihan.
Ilustrasi film karya siswa dan mahasiswa vokasi bisa jadi pilihan. /tangkapan layar laman vokasi.kemdikbud.go.id/

KABAR BANTEN - Sambil menunggu berbuka puasa banyak kegiatan yang bisa dilakukan, salah satunya menonton film karya siswa dan mahasiswa vokasi.

Pendidikan vokasi dikenal menghasilkan inovasi ataupun karya-karya, salah satunya film. Berbagai jenis karya film sudah dihasilkan, baik itu short movie, series, ataupun animasi. 

Film karya siswa dan mahasiswa vokasi ni  bisa kamu tonton di platform media sosial, kamu bisa manfaatkannya sambil menunggu untuk berbuka puasa.

Baca Juga: Film Termahal! Inilah 8 Fakta Menarik Film Buya Hamka, Syuting di Sumatera Barat dan Mesir

Berikut rekomendasi 4 film karya siswa dan mahasiswa vokasi yang bisa menemani kamu saat menunggu berbuka puasa, seperti dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari postingan akun instagram @kamivokasi :

1. Si Warik The Movie: Ladang Terakhir

Film "Si Warik The Movie: Ladang Terakhir" merupakan film animasi pendek 3D berdurasi 20 menit yang menceritakan tentang kisah petualangan dua sahabat yakni Warik dan Dian.

Dua sahabat ini berusaha menyelamatkan ladang terakhir dari gangguan makhluk asap hitam.

Film yang diadaptasi dari ikon budaya Semarang yakni Warak Ngendog, tidak hanya itu dalam film tersebut juga  menghadirkan kekayaan budaya lokal khas Semarangan. 

Film animasi Si Warik salah satu praktik baik program Matching Fund Vokasi hasil kolaborasi antara mahasiswa Program Studi (Prodi) D-4 Animasi Universitas Dian Nuswantoro dengan Manimonki Studio sebagai mitra industri.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: instagram/@kamivokasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x