Sudah Ada 40.006 Peserta Daftar UM PTKIN 2023, Berpotensi Terus Bertambah

- 11 Mei 2023, 07:33 WIB
Suasana media gathering dan branding PMB PTKIN.
Suasana media gathering dan branding PMB PTKIN. /Dok. Kemenag/

KABAR BANTEN - Hingga saat ini peserta yang sudah mendaftar Ujian Masuk atau UM PTKIN 2023 sebanyak 40.006 orang yang tersebar di berbagai PTKIN. Jumlah tersebut meningkat dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Ketua PMB PTKIN 2023 Prof Dr Imam Taufiq mengatakan, sebelum penutupan pendaftaran UM PTKIN diharapkan jumlah pendaftar akan terus bertambah, sehingga sehingga bisa melebihi tahun lalu.

Baca Juga: 10 Prodi Pendidikan Agama Islam dan Kuota di Universitas Islam Negeri, Bisa Jadi Pilihan pada UM PTKIN 2023

"Masih ada waktu sehingga diharapkan bisa terus bertambah peserta yang mendaftar," kata Iman dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman kemenag.go.id.

Imam mengajak, pimpinan PTKIN untuk terus berupaya melakukan optimalisasi peran kerja humas untuk meningkatkan brand awareness PTKIN lewat konten-konten kreatif yang dipublikasikan dengan lebih massif dan menjangkau lebih banyak khalayak.

"Kami berharap pimpinan PTKIN untuk membuat konten-konten menarik yang dipublikasikan," ujarnya.

Sementara itu, Staf Khusus Menteri Agama Nuruzzaman meminta Humas PTKIN menjadi alat strategis dalam melakukan kampanye terkait keunggulan dari PTKIN ke dalam seluruh media yang dimiliki dalam Penerimaan Mahasiswa Baru untuk menarik minat 
mahasiswa baru yang akan mendaftar 
PMB.

"Saya meminta peran Humas PTKIN untuk terus mengkampanyekan keunggulan PTKIN agar menarik minat mahasiswa baru," katanya.

Nuruzzaman berharap, Humas menjadi tulang punggung dan garda terdepan untuk memastikan prosedur PMB 2023 berjalan dengan baik dengan sisa waktu yang sekitar satu minggu lagi.

"Pastikan tidak ada permasalahan terutama dalam mengakses aplikasi bagi para pendaftar," ucapnya.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x