Juilliard Sekolah Musik Ternama di Amerika Serikat Jadi Cita-cita Putri Ariani, Ini Program yang Ditawarkan

- 10 Juni 2023, 12:06 WIB
Mahasiswa The Juilliard Schoop usai menerima kelulusan / Dok Juilliard School
Mahasiswa The Juilliard Schoop usai menerima kelulusan / Dok Juilliard School /

KABAR BANTEN - Putri Ariani merupakan siswa kelas XI SMKN 2 Kasihan atau Sekolah Menengah Musik (SMM) Yogyarakta, usia meraih Golden Buzzer dari ajang pencarian bakat America's Got Talent atau AGT yang diberikan langsung oleh Simon Cowell belum lama ini.

Putri Ariani bercita-cita usai lulus dari sekolah musik di Yogyakarta berkeinginan untuk melanjutkan pendidikan di The Juilliard School merupakan institusi pendidikan seni ternama yang berada di New York City Amerika Serikat. 

The Juilliard School memiliki berbagai program yakni dance, drama dan music jenjang Sarjana dan Pascasarjana, dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman juilliard.edu.

Baca Juga: Lirik Lagu Loneliness - Putri Ariani dan Terjemahannya, Berhasil Membawanya Lolos America's Got Talent

Berminat untuk melanjutkan pendidikan di The Juilliard School berikut ini program yang diminati dalam sekolah tersebut :

1. Jika anda berminat di Dance

Kamu akan menempuh Program sarjana Bachelor of Fine Arts (BFA) selama 4 tahun dan memberikan pelatihan profesional yang luas dengan penekanan yang sama dalam balet klasik dan teknik tari modern, dan termasuk kurikulum seni liberal.

2. Jika anda berminat di drama ada dua pilihan yakni Acting dan Playwritting :

Kamu akan menempuh Program Pelatihan Aktor Bachelor of Fine Arts (BFA) selama 4 tahun memberikan pelatihan intensif dalam gerakan, suara, Teknik Alexander, dan aspek inti lainnya dari kerajinan dan memberikan kesempatan untuk menerapkan keterampilan tersebut ke repertoar dramatis yang beragam.

Kamu akan menempuh Program Pelatihan Aktor Master of Fine Arts (MFA) selama 4 tahun dengan memberikan pelatihan intensif dalam gerakan, suara, Teknik Alexander, dan aspek inti lainnya dari kerajinan dan memberikan kesempatan untuk menerapkan keterampilan tersebut ke repertoar dramatis yang beragam.

Tahun keempat dan terakhir MFA di Akting bebas biaya kuliah untuk semua siswa dan juga termasuk tunjangan hidup.

3. Berminat mengambil Musik ini dia pilihan yang bisa kamu pilih mulai dari Instrumen, Vocal arts, Jazz Studies, Historical Performance, Compostion, Orchestral Conducting, String Quartet Studies.

Penari, aktor, penulis drama, dan musisi klasik dan jazz-semuanya ada di Juilliard, selama kamu menempuh pendidikan di Juilliard kamu akan berlatih dan mendapatkan bimbingan dari fakultas yang tak tertandingi dan artis tamu terkenal.

Baca Juga: Indonesia Bangga, Putri Ariani Bikin Simon Cowell Terpukau di America's Got Talent, Dapat Golden Buzzer!

Kamu juga bisa memilih Pre-College yang menawarkan : Bassoon, Clarinet, Cello, Composition, Double Bass, Flute, Guitar Classical, Harp, Horn, Oboe, Organ, Percussion, Bass Trombone, Trumpet, Tuba, Viola, Voice, Piano, Violin

Kemudian kamu juga bisa memilih Summer Program yakni Summer Dance Intensive, Juilliard String Quartet Seminar, Summer Percussion Seminar, Starling-DeLay Violin Symposium, Juilliard Summer Winds.

Jika kamu penasaran dengan The Juilliard School kamu bisa kunjungi lamannya di juilliard.edu.

Nah itu tadi informasi The Juilliard School salah satu sekolah musik yang menjadi cita-cita Putri Ariani peraih Golden Buzzer dari ajang pencarian bakat Amerika's Got Talent.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: juilliard.edu


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x