Cegah Aksi Tawuran Pelajar, BEM Institut Teknologi dan Bisnis Banten Gelar Ajang Kreativitas

- 30 Januari 2024, 10:00 WIB
Foto bersama dalam rangkaian kegiatan Ajang Kreativitas dan Seni yang digelar BEM Institut Teknologi dan Bisnis Banten.
Foto bersama dalam rangkaian kegiatan Ajang Kreativitas dan Seni yang digelar BEM Institut Teknologi dan Bisnis Banten. /Dok. BEM Institut Teknologi dan Bisnis Banten./

KABAR BANTEN - Badan Eksekutif Mahasiswa atau BEM Institut Teknologi dan Bisnis Banten menggelar kegiatan Ajang Kreativitas dan Seni.

BEM Institut Teknologi dan Bisnis Banten mengadakan kegiatan tersebut pada  26-29 Januari 2023.

Pembina Kegiatan Ajang Kreativitas dan Seni, Subhan mengatakan kegiatan itu sebagai ajang penjaringan minat dan bakat.

Baca Juga: Pengamat Pendidikan Banten: Penyusunan Kurikulum Perlu Kolaborasi Lembaga Pendidikan dengan Stakeholders

"Tim-tim yang memperoleh juara oleh pihak kampus akan diberikan beasiswa di kampus Institut Teknologi dan Bisnis Banten," ujar Subhan pada Senin, 29 Januari 2024.

Selain itu menurutnya juga sebagai implementasi tridarma perguruan tinggi yaitu Pendidikan, Pengembangan serta Pengabdian kepada masyarakat.

Tercatat yang mendaftar pada kegiatan tersebut, yaitu untuk lomba futsal putra sebanyak 9 tim, lomba voli putra ada 11 tim, lomba voli putri 11 tim, dan
lomba desain Poster 9 SMA/Setara.

Ketua Pelaksana kegiatan Ajang Kreativitas dan Seni Shandy mengatakan, edukasi kegiatan tersebut sangat positif.

"Nah di Kegiatan Ajang Kreativitas dan Seni ini sebagai ajang menggali potensi adek-adek Pelajar," katanya.

Baca Juga: Bullying Semakin Meresahkan, Benarkah Sistem Pendidikan Sekuler Gagal Melindungi Generasi?

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x