Dorong Lahirkan Ilmuwan, FKIP Untirta Gandeng Puluhan Pendok Pesantren

- 14 Februari 2024, 08:10 WIB
Rektor Untirta Fatah Sulaiman bersama Dekan FKIP Fadlullah bersama pimpinan pondok pesantren.
Rektor Untirta Fatah Sulaiman bersama Dekan FKIP Fadlullah bersama pimpinan pondok pesantren. /Kabar Banten/M Hashemi Rafsanjani/

KABAR BANTEN – Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan (FKIP) Untirta menggandeng puluhan pondok pesantren dalam rangka melahirkan kalangan pendidik, ilmuwan dan intelektual.

“Untirta siap menampung lulusan pondok pesantren. Kesan lulusan pesantren tradisional terpatahkan dengan sejumlah lulusan ada yang kuliah di luar negeri,” kata Rektor Untirta Prof Dr Ir Fatah Sulaiman, ST, MT, saat sambutan peresmian Gedung kuliah terpadu FKIP Untirtaa Jalan Ciwaru Raya no 25 Kota Serang, Selasa 13 Februari 2024.

Pada peresmian tersebut dilakukan penandatanganan kerjasama FKIP Untirta dengan 28 pondok pesantren se-Banten. Fatah mengatakan Gedung kuliah terpadu ini bukan hanya fisik tapi tempat tumbuh kembangnya intelektualitas.

“Bukan hanya tempat belajar tetapi juga untuk memupuk kolaborasi dan inovasi lintas prodi,” ucapnya. Lebih lanjut rektor menyampaikan jika kolaborasi ponpes dengan universitas menjadi hal yang sangat penting.

Gedung kuliah terpadu FKIP Untirta ini juga diharapkan bisa dimakmurkan agar menjadi investasi akademik di masa mendatang.

 “Gedung kuliah terpadu FKIP Untirta diharapkan dimanfaatkan atau dimakmurkan untuk kegiatan keilmuan. Jadi bukan hanya masjid yang dimakmurkan, tetapi gedung kuliah terpadu ini juga,” kata Fatah.

Ia berharap dengan adanya gedung kuliah terpadu, kerjasama dengan pondok pesantren, akan lahir para pendidik, intelektual dan ilmuwan. “Kita mengenal Al Khawaizmi, ilmuan penemu angka nol yang kini berperan penting dalam kemajuan ilmu pengetahuan,” ungkapnya.

Dekan FKIP Untirta Dr Fadlullah, S.Ag, M.Si mengatakan penandatangan kerjasama dengan pondok pesantren geliat awal kolaborasi FKIP dengan pondok pesantren di Banten. “Harapannya FKIP Untirta menjadi  mercusuar atau menara air pendidikan di Banten. Kampus dengan berbagai bidang studi siap membantu dan berkolaborasi dengan pesantren. Kesejukannya menyebar luas di ekosistem sekitar kampus, secara khusus ponpes di wilayah Banten,” katanya.

Pimpinan Ponpes Al-Mizan Banten Drs. H. Anang Azharie, M.Pd.I., perwakilan pondok pesantren menyampaikan rasa syukur karena Untirta menambah fasilitasnya kemudian mampu berkolaborasi dengan pihak pesantren yang ada di Banten.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x