Jelang PPKM Berakhir, 2.097 Pasien Covid-19 di Banten Sembuh

2 Agustus 2021, 11:53 WIB
Ilustrasi pasien Covid-19 sembuh /Pikiran Rakyat

KABAR BANTEN - Kasus Covid-19 di Provinsi Banten masih menunjukkan peningkatan menjelang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM berakhir 2 Agustus 2021 hari ini.

Meski demikian, penambahan kasus harian di Banten juga diimbangi dengan bertambahnya pasien Covid-19 yang sembuh di penghujung PPKM level 4 ini.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan atau Dinkes Banten per 1 Agustus 2021 atau sehari sebelum PPKM level 4 berakhir, sebanyak 2.097 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh.

 Baca Juga: Layani Pasien Covid-19, Pemkot Tangsel Klaim Telah Bayarkan Insentif Tenaga Kesehatan Rp24 Miliar

Jumlah total pasien Covid-19 sembuh di Banten mencapai 86.243 orang selama pandemi melanda.

Sementara total pasien Covid-19 yang masih dirawat sebanyak 22.689 orang dan kasus meninggal sebanyak 2.437 orang.

Secara keseluruhan total temuan kasus konfirmasi Covid-19 di Banten sebanyak 111.369 kasus. Per 1 Agustus terdapat penambahan 1.885 kasus konfirmasi Covid-19.

Kepala Dinkes Banten Ati Pramudji H mengatakan, saat ini enam kabupaten kota masih berstatus zona merah.

Daerah tersebut yakni Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Kabupaten Tangerang, Kota Cilegon, Kabupaten Serang dan Kabupaten Lebak.

Sementara dua daerah lainnya berstatus zona kuning yaitu Kota Serang dan Kabupaten Pandeglang.

Berdasarkan data tersebut, angka kesembuhan masih lebih tinggi dibanding kasus konfirmasi positif Covid-19.

Kota Tangerang mencatatkan angka kesembuhan tertinggi yakni 20.181 orang. Sementara pasien dirawat hanya 4.945 orang.

Berikutnya Kabupaten Tangerang, pasien sembuh sebanyak 19.844 orang. Sementara pasien dirawat 2.313 orang.

Kota Tangsel, pasien sembuh mencapai 15.555 orang. Sedangkan dalam perawatan 10.467 orang.

Kota Cilegon, sebanyak 10.672 pasien sudah dinyatakan sembuh dari Covid-19. Sementara 334 lainnya masih dirawat.

Kabupaten Lebak mencatatkan angka kesembuhan 6.518 orang. Sementara 1.365 pasien masih dirawat.

Kabupaten Serang sebanyak 6.499 pasien dinyatakan sembuh. Sebanyak 1.008 pasien masih dirawat.

Kabupaten Pandeglang, 4.287 pasien dinyatakan sembuh. Sedangkan 1.009 lainnya masih dirawat.

Di urutan terakhir Kota Serang. Sebanyak 2.687 pasien dinyatakan sembuh. Sementara 1.248 pasien lain masih dirawat.

Selain itu, bed occupancy rate (BOR) atau keterisian tempat tidur perawatan pasien Covid-19 di Banten menunjukkan penurunan cukup signifikan.

Berdasarkan data yang dibagikan Kadinkes Banten per 1 Agustus 2021 jam 12.15 WIB, BOR ICU saat ini berada di angka 78,66 persen.

Baca Juga: Pemkot Serang Klaim Kasus Covid-19 Turun, Kini Jadi PPKM Level 3

Dari kapasitas 478 tempat tidur, terpakai 376 tempat tidur, dan tersisa 102 tempat tidur.

Kemudian BOR Isolasi 55,03 persen atau dari kapasitas 4.370 tempat tidur, terpakai 2.405 dan tersedia 1.965 tempat tidur.

Lalu, BOR rumah singgah 37,58% persen atau dari kapasitas 918 tempat tidur sudah terpakai 345 dan tersisa 57 tempat tidur.***

Editor: Rifki Suharyadi

Tags

Terkini

Terpopuler