Diduga Rem Blong, Truk Tangki Tabrak Pengendara, 3 Tewas, 2 Luka Luka

10 April 2023, 12:36 WIB
Ilustrasi kecelakaan truk tanki di Balaraja Kabupaten Tangerang. /Pixabay/OpenClipart-Vectors

KABAR BANTEN - Diduga alami rem blong, truk tangki air bernopol B 9622 N tabrak beruntun pengguna jalan di Jalan Raya Serang, KM 25, di depan Kantor Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Senin 10 April 2023.

 

Peristiwa yang terjadi pada pukul 07.00 Wib ini, saat lalu lintas di jalan raya tersebut tengah ramai. Akibat kecelakaan tersebut mengakibatkan tiga orang pengendara meninggal dunia, sementara lainnya mengalami luka ringan dan berat.

"Iya, ada tiga orang meninggal dunia, satu luka berat dan dua luka ringan," ujar Kasat Lantas Polresta Tangerang, Kompol Fikri Ardiansyah saat dikonfirmasi kemarin siang.

Baca Juga: Tahu kah Kamu? 6 Profesi Aneh dengan Upah Fantastis, Salah Satunya Hanya Rebahan

Dari video yang didapat, akibat tubrukan dengan truk tangki air tersebut, menabrak pengendara motor hingga hancur.

Bahkan, truk tangki baru bisa berhenti ketika melindas kendaraan motor yang masih terselip di bawah kendaraan tersebut.

Meski begitu, Fikri mengaku pihaknya masih menyelidiki lebih lanjut penyebab kecelakaan maut tersebut. Dugaan sementara mengarah pada rem blong.

"Masih dugaan, selanjutnya pemeriksaan lebih lanjut," ucapnya.

Dikatakannya, baik korban meninggal dunia ataupun luka berat, semua sudah dievakuasi ke RSUD Balaraja, yang tak jauh dari lokasi kecelakaan.

"Untuk sopir truk tangki berinisial H sudah diamankan di Mapolres," katanya.

Sementara itu berdasarkan informasi diperoleh Kabar Banten, peristiwa kecelakaan tersebut terjadi ketika Kendaraan Mitsubishi Truk Tengki Fuso, yang dikemudikan oleh Hadli yang datang dari arah balaraja menuju Cikupa.

Saat tiba di lokasi, truk berisi tangki air ini menabrak 5 motor di depannya.

Baca Juga: Rawan Kecelakaan, Warga Desak Perbaikan Jalan Kaduagung-Cileles Lebak yang Ambles

Kepala Satuan Pamong Praja Kecamatan Balaraja Muhdi, mengatakan, dua orang meninggal dunia diantaranya adalah Jajat Sudrajat warga Kampung Klutuk RT 001/011 Mekar Baru Kabupaten Tangerang, sementara satu orang meninggal dunia belum diketahui identitasnya.

Sementara sampai berita ini diturunkan, polisi dari unit lakalantas Polresta Tangerang sedang melakukan olah TKP di lokasi kejadian.

"Kami sedang melakukan oleh TKP di kejadian," terang Adi Supaturohman Kasubnit lakalantas Polresta Tangerang.***

 

Editor: Yandri Adiyanda

Tags

Terkini

Terpopuler