Bapenda Banten Anggarkan Rp 1 Miliar Lebih untuk Belanja Meja dan Kursi

9 Agustus 2023, 18:38 WIB
Kantor Bapenda Banten di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Kota Serang. /Dok. Kabar Banten

KABAR BANTEN - Badan Pendapatan Daerah atau Bapenda Banten menganggarkan Rp 1.270.505.000 pada tahun anggaran 2023 ini.

Besaran anggaran yang dialokasikan Bapenda Banten itu, untuk pembelian meja kerja, pengadaan kursi kerja, dan pengadaan kursi tunggu.

Hal itupun dibenarkan Plt Kepala Bapenda Banten Deni Hermawan."Ia," jawab Deni saat dikonfirmasi di KP3B, Kecamatan Curug, Kota Serang, Selasa 8 Agustus 2023.

Baca Juga: Jazuli Abdillah Minta Pemberian Sanksi ke Honorer Pemrov Banten Bukan karena Ikut Demo di Jakarta

Deni menjelaskan, pengadaan meja kerja, pengadaan kursi kerja, dan pengadaan kursi tunggu di tahun anggaran 2023 ini, untuk fasilitas pendukung pelayanan pajak di kantor-kantor Samsat.

"Ada memang kebutuhan alat perlengkapan kantor yang dibutuhkan oleh teman-teman di Samsat," ujar Deni.

Ia mengkategorikan pengadaan barang tersebut merupakan alat kantor yang direncanakan terus diadakan secara bertahap.

"Beberapa kebutuhan tadi. Diantaranya ada APK menjadi bagian-bagian lain yang kita secara bertahap perlakukan perbaikan-perbaikan dan pemenuhannya," katanya.

Selebihnya menurut Deni, pengadaan barang tersebut bisa meningkatkan kenyamana penerima layanan.

Baca Juga: Tips Jadi Guru PAUD yang Menyenangkan, Lakukan 6 Hal Ini

Dalam hal ini masyarakat yang akan membayar pajak ke Kantor Samsat.

"Intinya memang kita berupaya optimalisasi pendapatan dan maksimal pelayanan," katanya.

"Salah satu tempat untuk memaksimalkan pelayanan adalah bagaimana memberikan pelayanan yang terbaik di samsat, sebagai tempat masyarakat membayar kewajibannya," sambungnya.

Kata Deni, pengadaan barang tersebut dilakukan dengan menggunakan E Katalog.

"E Katalog, sesuai dengan yang disarankan prosesnya kita di E Katalog," jelasnya.***

Editor: Yomanti

Tags

Terkini

Terpopuler