Helldy-Sanuji Rangkul Rival di Pilkada Kota Cilegon 2020, Mumu : Beasiswa Sarjana Semoga Terealisasi

- 21 Desember 2020, 11:23 WIB
Helldy-Sanuji saat mengunjungi rival di Pilkada Kota Cilegon 2020, Iye Iman Rohiman
Helldy-Sanuji saat mengunjungi rival di Pilkada Kota Cilegon 2020, Iye Iman Rohiman /Himawan Sutanto/Kabar Banten

KABAR BANTEN  - Usai rekapitulasi hasil penghitungan suara di tingkat kota oleh KPU Kota Cilegon, Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon Helldy Agustian – Sanuji Pentamarta (Helldy-Sanuji) yang meraih suara terbanyak mengunjungi para rival di Pilkada Kota Cilegon 2020.

Helldy-Sanuji mengunjungi Calon Ali Mujahidin atau disapa Haji Mumu pada Jumat 18 Desember 2020 dan Iye Iman Rohiman pada Sabtu 19 Desember 2020.

Dalam pertemuan dengan para rival tersebut, Helldy-Sanuji mengajak untuk bersama-sama membangun Kota Cilegon.

“Pilkada sudah lewat kita bangun bersama-sama, kita kan satu keluarga dan satu saudara. Rekan-rekan satu visi misi untuk membangun Cilegon,” kata Helldy Agustian, Jumat 18 Desember 2020.

Baca Juga : Daftar Ketua Partai Tingkat Provinsi Banten Jadi Kepala Daerah Akan Bertambah

Dia mengatakan, pertemuannya dengan Haji Mumu merupakan kunjungan pertama ke Paslon lain usai tahap rekapitulasi suara, dan pada intinya membahas ke depan akan seperti apa. Terutama soal program 5.000 beasiswa sarjana yang diwacanakan Helldy–Sanuji.

“Salah satunya di Al-Khairiyah ini karena kampus lama. Agar orang miskin bisa berkompetisi, nanti kita hitung budgeting.Sehingga semua masyarakat Cilegon bisa menikmati sekolah gratis sampai dengan perguruan tinggi,”ujarnya.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Cilegon terpilih Sanuji Pentamarta mengatakan, ia ingin belajar banyak hal dari sosok Haji Mumu. Selama ini, komunikasinya dengan haji Mumu sangat intens.

Baca Juga : Helldy-Sanuji dan Tiga Petahana Pemenang Pilkada Serentak 2020 di Banten

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x