Helldy-Sanuji Gencar Sidak OPD, Diam-diam Bikin Gerah ASN, Ini Tanggapan Tokoh Muda Cilegon

- 19 Maret 2021, 08:57 WIB
Walikota Cilegon Helldy Agustian ditemani Penjabat Sekda Cilegon Maman Mauludin saat melakukan Sidak di kantor Bappeda, beberapa waktu lalu.
Walikota Cilegon Helldy Agustian ditemani Penjabat Sekda Cilegon Maman Mauludin saat melakukan Sidak di kantor Bappeda, beberapa waktu lalu. /Kabar Banten/Himawan Sutanto/


KABAR BANTEN - Kegiatan Inspeksi Mendadak (Sidak) yang dilakukan oleh Wali Kota Cilegon dan Wakil Wali Kota Cilegon Helldy Agustian-Sanuji Pentamarta (Helldy-Sanuji) yang mendatangi OPD, menuai pro dan kontra.

Mereka yang pro Sidak Helldy-Sanuji, tentunya berharap ada perubahan dalam program reformasi birokrasi, namun yang kontra malah sebaliknya.

Ada yang menuai protes tapi tidak terus terang, bahkan terkesan tidak menyetujui kegiatan Sidak Helldy-Sanuji tersebut.

Baca Juga: Mengenal Asal Usul Merak Cilegon, Diambil dari Nama Hewan, Terdapat Pelabuhan yang Kaya akan Nilai Sejarah

Tokoh Muda Cilegon Firmansyah CJDW, mengatakan, adalah hal yang wajar ketika kepala daerah melakukan Sidak. Karena apa yang diinginkan oleh masyarakat Cilegon selama ini yakni ingin adanya ASN yang dapat mampu meningkatkan pelayanan.

“Saya kira adalah hal yang wajar kalau Kepala daerah sidak ke OPD. Karena salah satu program dari pemerintahan Helldy-Sanuji ini adalah reformasi birokrasi. Dan sidak tersebut bagian dari reformasi birokrasi yang pernah dikampanyekan oleh Helldy-Sanuji,” katanya, Jumat 19 Maret 2021.

Baca Juga: Beredar! Nama Calon Ketua DPC PPP Cilegon, Eks Petinggi Golkar Ramaikan Bursa, Muscab Digelar Serentak

Dia mengatakan, dirinya amat menyayangkan beredarnya protes dari sejumlah oknum ASN dan Pejabat Dinas, terhadap Sidak Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang dilakukan.

Semestinya ASN, kata dia, yang notabene membantu kegiatan kerja kepala daerah harus mendukung penuh, mensupport bahkan bila dipandang perlu mempunyai inovasi terhadap lembaga/dinasnya.

Baca Juga: Legislator Dukung Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon Lakukan Sidak

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x