Ada Kenaikan Rp 250 Juta, Segini Deviden BJB Untuk Pemkab Serang

- 9 April 2021, 15:59 WIB
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah didampingi Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum, Kepala Bjb KCK Banten Budiatmo Sudrajat  saat menyerahkan bantuan dari CSR Bjb secara simbolis kepada perwakilan ponpes di lapangan tenis indoor, Jumat 9 April 2021.
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah didampingi Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum, Kepala Bjb KCK Banten Budiatmo Sudrajat saat menyerahkan bantuan dari CSR Bjb secara simbolis kepada perwakilan ponpes di lapangan tenis indoor, Jumat 9 April 2021. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten

"(Hari ini disalurkan) Dari Bjb total CSR Rp 487 juta untuk ponpes 16, majelis taklim 10, masjid 5, musola 9, madrasah 8," katanya.

Tatu mengatakan fokus CSR Bjb untuk pendidikan kesehatan dan lingkungan hidup. Sedangkan yang hari ini disalurkan yakni pada para ustad, ulama, ponpes sebagai bagian dari dunia pendidikan.

Baca Juga: SD Al Qur'an Amirul Mukminin Diresmikan, Ini Harapan Pemkab Serang

"Karena pendidikan harus secara utuh. Kalau tidak sejalan kita membangun dan memperjuangkan pendidikan, ketika ilmu pengetahuan kita dorong tapi agama terabaikan akan hancur. Jadi (pendidikan) agama ini dari alim ulama dan ustadz," ucapnya.

Dirinya berharap Bjb terus maju dan memiliki untung yang besar agar deviden dan CSR yang diberikan pada Pemkab Serang menjadi lebih besar.

"Karena CSR tiap tahun dan bisa digunakan untuk pembangunan. Dengan keterbatasan anggaran Pemda sangat berarrti," ucapnya.

Sementara, Kepala Bjb KCK Banten Budiatmo Sudrajat mengatakan untuk deviden tahun ini ada kenaikan sebesar Rp 250 juta dari tahun sebelumnya menjadi Rp 14,5 miliar.

"Naik Rp 250 juta dari tahun sebelumnya," ujanya.

Baca Juga: RUPS BJB, Bupati Serang Ngobrol Serius dengan Ridwan Kamil, Bahas Apa?

Sedangkan untuk CSR yang disalurkan tiap tahun antara Rp 1,4 sampai 1,5 miliar. Untuk tahun ini belum keluar angkanya namun diperkirakan masih diangka yang sama. Hari ini CSR yang diberikan Rp 487 juta untuk 48 penerima manfaat.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x