Bulan Barokah, Komunitas Bikers Sadulur Sabatur Bagikan Takjil dan Nasi Kotak di Kota Serang

- 23 April 2021, 22:48 WIB
Komunitas Bikers Sadulur Sabatur saat membagikan takjil dan nasi kotak di Kota Serang, Jumat, 23 April 2021 sore.
Komunitas Bikers Sadulur Sabatur saat membagikan takjil dan nasi kotak di Kota Serang, Jumat, 23 April 2021 sore. /Dokumen BSS Kota Serang

KABAR BANTEN - Bulan suci Ramadan merupakan bulan yang penuh berkah. Dengan demikian sudah dipastikan di saat bulan puasa ini berlangsung, banyak sekali umat muslim berlomba-lomba untuk berbagi kebaikan, salah satunya dilakukan Komunitas Bikers Sadulur Sabatur atau BSS Kota Serang.

Kepedulian untuk berbagi kebaikan dan keberkahan, banyak dilakuan oleh perkumpulan atau organisasi kepemudaan. Bahkan pemerintah pun sering turun membagi-bagikan takjil di jalanan maupun mendatangi mesjid hal tersebut juga dilakukan oleh Komunitas BSS Kota Serang.

Komunitas BSS Kota Serang Jumat, 23 April 2021 sore, membagikan takjil dan nasi kotak di seputaran Kota Serang dan dipimpin langsung oleh Ketua BSS Kota Serang, H. Lili Setiadi.

"Sumbangsih ini sudah rutin kami lakukan disetiap bulan puasa. Kami hantarkan langsung kepada warga Kota Serang di tiap sudut kota," ujar H. Lili.

Baca Juga: Sambut Bulan Suci Ramadan, Gapai Magfiroh, Bikers Sadulur Sabatur Gelar Pengajian Rutin

Kegiatan tersebut, kata dia, berlangsung dalam dua tahap. Tahap pertama Jum'at 23 April 2021 dan tahap kedua direncanakan tanggal 30 April 2021.

"Mudah-mudahan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Kota Serang, khususnya warga yang terkena dampak pandemi Covid-19," ujar H. Lili.

"Allhamdulilah kegiatan tahap pertama ini berjalan lancar. Kalaupun sebagian warga ada yg belum menerima, kami meminta maaf. Mudah-mudahan pada pelaksanaan tahap kedua bisa lebih baik lagi dan lebih banyak lagi yang bisa dibagikan," sambung H. Lili Setiadi.

Baca Juga: Komunitas BSS di Kota Serang, Ya Pengajian Ya Jelajah Wisata di Sejumlah Daerah

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x