Pisah Sambut Kapolres Serang Diwarnai Tradisi Pedang Pora, AKBP Mariyono Ungkap Kesan dan Harapannya

- 5 Agustus 2021, 18:56 WIB
Tradisi Pedang Pora dalam kegiatan pisah sambut jabatan Kapolres Serang dari AKBP Mariyono kepada AKBP Yudha Satria, di Markas Polres Serang, Kamis, 5 Agustus 2021.
Tradisi Pedang Pora dalam kegiatan pisah sambut jabatan Kapolres Serang dari AKBP Mariyono kepada AKBP Yudha Satria, di Markas Polres Serang, Kamis, 5 Agustus 2021. /Dokumen Polres Serang

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Mariyono memohon doa restu dari seluruh personel Polres Serang agar kiranya dirinya mampu melaksanakan tugas pada jabatan yang baru sebagai Kabagdalops Roops Polda Jawa Timur dengan penuh amanah dan rasa tanggung jawab.

"Semoga dengan alih tugas jabatan saya ke Polda Jawa Timur, silaturahmi dengan seluruh anggota Polres Serang tetap terjaga dengan baik," ujarnya.

Baca Juga: Datangi Rumah Warga di Kabupaten Serang, Polres Serang Kerahkan Personel Samapta dan Humas, Beri Bantuan Beras

Sementara itu, Kapolres Serang AKBP Yudha Satria mengungkapkan kebahagiaan dan kehormatan bagi diri dan keluarganya dapat bertatap muka menjalin hubungan silaturahmi.

Mantan Kasubdit 3 Ditreskrimsus Polda Banten ini mengatakan, upacara yang dilaksanakan saat ini, bukanlah sekedar seremonial belaka.

Baca Juga: Polres Serang Kembali Salurkan Bantuan Sosial PPKM Level 3

Namun, mengandung makna yang dalam sebagai ungkapan rasa syukur kita kepada Allah SWT dan sebagai momentum untuk menyegarkan kembali motivasi dan meningkatkan kinerja seluruh personel Polres Serang.

"Kepercayaan yang telah diberikan pimpinan Polri kepada saya untuk menjabat sebagai Kapolres Serang, merupakan suatu kehormatan dan amanah yang wajib saya tunaikan dengan sebaik-baiknya dengan mencurahkan dedikasi yang disertai tanggung jawab untuk melanjutkan visi dan misi Polres Serang," ujar AKBP Yudha Satria.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 Massal Polda Banten, Kapolres Serang Imbau Warga Lakukan Ini Usai Divaksin

Sebelumnya, Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto melantik sejumlah pejabat utama di lingkungan Polda Banten di Aula Serbaguna Mapolda Banten, Kamis, 5 Agustus 2021.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah