Ancaman Klaster Baru Covid-19 di Sekolah Setelah PTM Berjalan, PemkabTangerang Gelar Pelacakan

- 25 September 2021, 11:55 WIB
Ilustrasi Covid-19
Ilustrasi Covid-19 /Kabar Banten/

 


KABAR BANTEN- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi atau Kemendikbudristek merilis data adanya klaster baru Covid-19 dari beberapa sekolah di kawasan Aglomerasi.

Klaster baru Covid-19 itu yakni sekolah-sekolah di kawasan Jabodetabek yang belakangan memang melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Terkait klaster baru Covid-19 itu, Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Tangerang melakukan pelacakan secara dini untuk mengantisipasi munculnya ancaman klaster baru Covid-19 melalui PTM secara terbatas di sekolah-sekolah di daerah itu.

Baca Juga: Kisah Tokoh Islam Terdahulu Mampu Mengendalikan Waktu Hingga Ciptakan Ribuan Karya, Ternyata Inilah Sebabnya

"Sejauh ini di Kabupaten Tangerang tidak ditemukan klaster PTM, tetapi kita tetap mengantisipasinya dengan melakukan pelacakan secara dini," kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang, Saefullah, Sabtu, 26 September 2021.


Menurutnya, kasus Covid-19 klaster PTM di Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, menjadi peringatan bagi semua daerah agar lebih waspada terkait dengan masih adanya kemungkinan penularan virus Corona baru itu.

Oleh karena itu, pihaknya akan meningkatkan pengawasan terhadap kesehatan para guru dan pelajar di daerah setempat.

Baca Juga: Keren, Raffi Ahmad Dapat Penghargaan Lagi, Kali Ini Infotainment Awards 2021 SCTV

"Jadi saat ini sebelum siswa dan guru masuk sekolah, terlebih dahulu dilakukan pengecekan. Mulai dari suhu tubuh hingga kondisi kesehatannya benar-benar sehat," tuturnya.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x