Minim Pasokan, Harga Telur di Kabupaten Pandeglang Naik Drastis

- 30 Desember 2021, 09:19 WIB
Ilustrasi telor ayam yang harganya mengalami kenaikan di wolayah Kabupaten Pandeglang.
Ilustrasi telor ayam yang harganya mengalami kenaikan di wolayah Kabupaten Pandeglang. /pixabay.com/id/users/nickype-10327513

KABAR BANTEN - Plt Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan ESDM Kabupaten Pandeglang, Ali Fahmi Sumanta mengatakan, kenaikan harga telur ini terjadi secara serentak di seluruh pasar yang ada di Kabupaten Pandeglang. Hal tersebut dikatakan Fahmi kepada awak media, pada Rabu 28 Desember 2021.

"Betul harga telur naik, kenaikan harga telur ini terjadi di semua pasar nih, tidak hanya di Pasar Pandeglang," kata Ali Fahmi Sumanta Plt Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan ESDM Kabupaten Pandeglang.

Dikatakan Fahmi, kenaikan harga telur di Kabupaten Pandeglang terjadi akibat minimnya pasokan dari Jawa dan Lampung. Sementara kebutuhan terus bertambah.

Baca Juga: Dianggap Bisa Menarik Rezeki dan Hoki, Ini 10 Weton Paling Makmur Sampai Tua Menurut Primbon Jawa

"Hasil survei kami tadi kepada para pedagang dapat disampaikan bahwa saat ini pasokan dari Jawa dan Lampung sedang mengalami kesulitan sehingga menjadikan harga naik. Sementara kebutuhan terus bertambah,"ungkapnya. 

Lebih lanjut Fahmi menjelaskan, bahwa saat ini harga telur ayam di sejumlah Pasar di Kabupaten Pandeglang mencapai kisaran Rp 33.000 - Rp 36.000/kg, sedangkan harga normalnya berada dikisaran Rp 20.000 - 22.000/kg.

 "Untuk telur ayam mengalami kenaikan diangka Rp 33.000 - Rp 36.000. Selain itu terjadi kenaikan juga pada komoditi lainnya seperti cabai tawit, tomat, minyak dan gula," ujarnya.***

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x