Diskoperindag Pandeglang Dorong UMKM Kembangkan Olahan Umbi Jalar

- 29 Agustus 2022, 17:00 WIB
Para pelaku UMKM Kabupaten Pandeglang saat belajar mengolah umbi jalar.
Para pelaku UMKM Kabupaten Pandeglang saat belajar mengolah umbi jalar. /Kabar Banten /Aldo Marantika

KABAR BANTEN - Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Pandeglang mendorong UMKM dalam mengembangkan olahan umbi jalar.

Hal tersebut dikatakan Kepala Diskoperindag Pandeglang Suaedi Kurdiatna kepada Kabar Banten, Senin 29 Agustus 2022.

"Melalui pelatihan vokasional ini, kami mendorong UMKM untuk mengembangkan olahan umbi jalar," kata Suaedi.

Baca Juga: Produk Lokal Uggulan Pandeglang akan Masuk E-Katalog

Dikatakan Suaedi, pelatihan ini ini diharapkan mampuh meningkatkan kompetensi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada di Kabupaten Pandeglang.

"Pelatihan vokasional ini bertujuan untuk mendorong para pelaku UMKM dalam menciptakan inovasi baru yang berdaya saing tinggi baik di pasar lokal maupun gelobal," ungkapnya.

Baca Juga: RDTR Kawasan Industri Bojong Kabupaten Pandeglang, Kepala DPUPR Pandeglang: Masih Tahap Penyusunan

Selain itu, Diskoperindag Pandeglang juga mendorong pemasaran hasil UMKM ini melalui berbagai flatform media sosialnya masing-masing.

"Strategi digital marketing sangat efektif karena memiliki cakupan lebih luas dalam menjangkau audiens yang aktif di jejaring sosial media,"ujarnya.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah