Kebut Venue Porprov VI Banten, Ini yang dilakukan Wali Kota Tangerang dari Siang Sampai Malam

- 9 November 2022, 08:54 WIB
Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah saat monitoring sejumlah venue jelang Porprov di wilayah Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Selasa 8 November 2022 malam.
Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah saat monitoring sejumlah venue jelang Porprov di wilayah Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Selasa 8 November 2022 malam. /Kabar Banten/Dewi Agustini

KABAR BANTEN - Progres persiapan gelaran Porprov VI Banten tahun 2022 di Kota Tangerang terus dikebut.

Pemkot Tangerang ingin memastikan seluruh venue beserta sarana dan prasarananya selesai sesuai dengan jadwal dan siap digunakan oleh para atlet yang akan bertanding Porprov VI Banten.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah didampingi Sekretaris Daerah Kota Tangerang, Herman Suwarman beserta jajaran Kepala OPD terkait meninjau sejumlah veneu Porprov VI Banten di wilayah Kecamatan Cipondoh dari siang hingga malam hari.

Baca Juga: Hitung Mundur Porprov VI Banten 2022, Arief Wismansyah Ajak Warga Kota Tangerang Jadi Tuan Rumah yang Baik

"Harus digeber terus pengerjaannya, kalau perlu lembur, kalau hujan ya siapin jas hujan, udah ga ada waktu lagi buat santai-santai," kata Arief saat meninjau pembangunan Wisma Atlet Kota Tangerang di Kelurahan Poris Plawad Indah, Selasa 8 November 2022 malam.

Arief juga meminta ke kontraktor untuk mengatur pekerjaan seoptimal mungkin. Sehingga bisa menyelesaikan pekerjaan sesuai target.

"Fokus dan prioritaskan sarana yang akan dipakai terlebih dulu, kalau yang bawah belum beres yang di atas suruh turun semua beresin yang di bawah," ujarnya.

"Ini sudah mepet, hari Sabtu ini harus sudah beres karena para atlet harus sudah bisa masuk semua ke wisma" kata Arief, menambahkan.

Selain itu Arief juga meminta agar pemborong dan pihak-pihak yang terkait agar lebih teliti dan detail dalam mempersiapkan sarana dan prasarana untuk venue.

"Pastikan semuanya rapi dan bersih, material-material yang sudah tidak terpakai singkirin semuanya, penerangan, pipa-pipa, selang air, dan lain sebagainya," ucapnya.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x