Percepatan Penurunan Stunting & Kemiskinan Ekstrem, Pemprov hingga BKKBN Salurkan Bantuan di Pulau Tunda

- 20 November 2022, 21:03 WIB
Pj Gubernur Banten Al Muktabar saat menghadiri aksi konvergensi pemberian bantuan kepada warga di Pulau Tunda Kabupaten Serang yang dilakukan Pemprov Banten beserta mitra kerja termasuk BKKBN Banten dalam upaya percepatan penurunan stunting dan kemiskinan ekstrem di Banten, Sabtu 19 November 2022.
Pj Gubernur Banten Al Muktabar saat menghadiri aksi konvergensi pemberian bantuan kepada warga di Pulau Tunda Kabupaten Serang yang dilakukan Pemprov Banten beserta mitra kerja termasuk BKKBN Banten dalam upaya percepatan penurunan stunting dan kemiskinan ekstrem di Banten, Sabtu 19 November 2022. /Dokumen Biro Adpim Pemprov Banten

Plt Kepala BKKBN Banten tersebut menyampaikan, PPKS merupakan wadah berbasis institusi atau program yang dikembangkan pemerintah sebagai pusat pelayanan informasi dan konseling untuk penyiapan berkeluarga bagi remaja.

Kemudian, konseling jaminan pelayanan KB dan kesehatan reproduksi (KB-KR), pertumbuhan dan perkembangan anak, dan konseling peningkatan ketahanan keluarga, ekonomi, dan kesejahteraan keluarga serta memberikan informasi kependudukan dan KB.

“Alhamdulillah PPKS yang disediakan BKKBN Banten banyak dikunjungi warga, mereka sangat antusias dengan program Bangga Kencana dan pencegahan stunting. Lebih dari 35 warga berkonsultasi di PPKS mobile. Saya sangat senang bisa memberikan pelayanan kepada warga di Pulau Panjang Kabupaten Serang,” ujarnya.***

 

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x