Jokowi Harapkan Ini, Diapresiasi Wali Kota Cilegon Helldy Agustian

- 2 Desember 2022, 20:43 WIB
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian berfoto dengan Presiden Jokowi di sela-sela acara Kompas100 CEO Forum Tahun 2022
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian berfoto dengan Presiden Jokowi di sela-sela acara Kompas100 CEO Forum Tahun 2022 /Dokumen/Helldy Agustian

KABAR BANTEN – Presiden Joko Widodo mengatakan jika dirinya memiliki harapan menjadikan Indonesia sebagai negara penghasil produk tertentu.

Dimana produk tersebut menjadi unggulan Indonesia untuk didagangkan di tingkat internasional, dengan target negara-negara luar akan bergantung pada produk tersebut, juga cara yang cepat untuk memajukan bangsa.

Dikala Presiden Jokowi, panggilan akrab Presiden Joko Widodo, tengah mengupayakan hal tersebut, ternyata Wali Kota Cilegon Helldy Agustian juga melakukan hal sama di Kota Cilegon.

Baca Juga: Jajaran Direksi Bank Banten Diganti Saat RUPSLB 2022, Ini Daftarnya 

Harapan Presiden Jokowi sendiri diungkapkan ketika dirinya menghadiri acara Kompas100 CEO Forum Tahun 2022, di Istana Negara pada Jumat 12 Desember 2022.

Hadir pada cara itu, sejumlah menteri para CEO perusahaan industry, juga 10 wali kota se-Indonesia, salah satunya Wali Kota Cilegon Helldy Agustian.

Pada acara tersebut, Jokowi mengatakan jika dirinya telah menghitung sebuah potensi dimana Indonesia bisa memproduksi sebuah produk unggulan, sehingga menjadi cara yang cepat untuk memajukan bangsa.

Baca Juga: Kongres VII Pewarta Foto Indonesia di Kota Tangerang, PFI Luncurkan 2 Buah Buku dan KTA 2023 

Produk yang dimaksud tidak lain baterai mobil listrik, dimana Indonesia memiliki bahan baku melimpah untuk mewujudkan cita-cita sebagai cara yang cepat untuk memajukan bangsa.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x