Target Vaksinasi PMK Hewan Ternak di Banten 2023 Baru Tercapai 50 Persen, Dinas Pertanian Sebut Kendalanya

- 29 Januari 2023, 22:52 WIB
Kepala Dinas Pertanian Agus M Tauchid menyebut bahwa ada sejumlah kendala terkait vaksinasi Penyakil Mulut dan Kuku atau PMK pada hewan ternak di Banten tahun 2023.
Kepala Dinas Pertanian Agus M Tauchid menyebut bahwa ada sejumlah kendala terkait vaksinasi Penyakil Mulut dan Kuku atau PMK pada hewan ternak di Banten tahun 2023. /Kabar Banten/Idham Gofur

KABAR BANTEN – Pemprov Banten menargetkan vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) kepada hewan ternak sapi dan kerbau pada tahun 2023 ini mencapai 50.000 dosis. Dari target tersebut, baru sekitar 50 persennya saja yang sudah divaksin.

Kepala Dinas Pertanian Provinsi Banten Agus M Tauchid mengatakan, pada awal tahun 2023 ini pihaknya sudah melakukan vaksinasi PMK terhadap hewan ternak sebanyak 24.527 dosis atau hampir 50 persen dari target tersebut.

"Insya Allah tercapai (sisanya). Apalagi kita selalu menggiatkan itu," kata Agus pada kegiatan pencanangan pengendalian dan penanganan PMK hewan ternak tingkat Provinsi Banten tahun 2023 di UPTD Pengujian Pakan dan Pembibitan Ternak, Dinas Pertanian Provinsi, Kota Serang Banten, Jumat 27 Januari 2023.

Kegiatan itu ditandai dengan vaksinasi PMK secara simbolis untuk 5 ekor sapi BX, 2 ekor sapi FH dan 2 ekor kerbau. Kemudian, juga dilakukan penyerahan paket bantuan sarana vaksinasi dan desinfeksi secara simbolis kepada petugas.

Terkait masih sekitar 50 persen target yang belum tercapai pada tahun ini, Agus mengakui hal itu disebabkan oleh banyaknya kendala yang ditemukan di lapangan pada saat proses vaksinasi.

Kendala dimaksud di antaranya hewan ternak dipelihara secara ekstensif atau dibebas-liarkan, sehingga pada saat dilakukan vaksinasi kondisi medannya cukup sulit.

"Itu terjadi di Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Lebak. Selain itu juga masih ada peternak yang menolak vaksinasi karena mengetahui ada reaksi post vaksinasi individual," ujarnya.

Baca Juga: Kuota Pupuk Subsidi untuk Banten Hanya Cukupi 47 Persen Kebutuhan, Dinas Pertanian Minta Petani Lakukan Ini

Lebih jauh Agus mengulas, pada tahun 2022 lalu vaksin PMK dari pemerintah pusat terbagi ke dalam 6 kali pengiriman sejak kebijakan vaksinasi PMK dikeluarkan pada sekitar April 2022.

Kiriman vaksin sebanyak 1.000-5.000 dosis per pengiriman tersebut sudah terdistribusi ke kabupaten/kota, kecuali untuk pengiriman terakhir yang sebanyak 5 ribu dosis tadi. "Terakhir awal November lalu kami menerima kiriman 5 ribu vaksin. Sudah kami distribusikan 1.425. Jadi sisanya masih 3.575 segera kami distribusi,” katanya.

Atas hal itu Agus berharap, pengiriman vaksin PMK untuk tahun 2023 ini bisa dipercepat agar semuanya bisa ditangani sejak awal. Meningat jumlah populasi hewan ternak berkuku genap di Banten mencapai 1,2 juta ekor. Selain itu, Banten juga menjadi daerah transit hewan-hewan dari Sumatera yang akan dikirim ke wilayah Jawa. "Ini tentu harus mendapat perhatian serius dari pemerintah," pungkasnya.

Untuk diketahui, Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian melaksanakan kegiatan Kick Off Vaksinasi PMK Nasional secara luring berlokasi di Kabupaten Barru, Provinsi Sulawesi Selatan pada hari yang sama.

Kegiatan yang dihadiri oleh Menteri Pertanian Syahrul Yassin Limpo itu bertujuan untuk memastikan komitmen daerah dalam mendukung pengendalian dan penanggulangan PMK hewan ternak melalui penandaan dan vaksinasi sebagai upaya untuk melindungi ekonomi peternak.***

 

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x