Gelombang Tinggi di Selat Sunda Capai 6 Meter, Puncak Musim Penghujan di Wilayah Banten Hingga Awal Maret

- 1 Maret 2023, 12:00 WIB
Infografis Citra Radar Cuaca di Wilayah Provinsi Banten, Rabu 1 Maret 2023.
Infografis Citra Radar Cuaca di Wilayah Provinsi Banten, Rabu 1 Maret 2023. /Dokumen BMKG Banten/

KABAR BANTEN - Wilayah Provinsi Banten telah memasuki musim penghujan sejak Januari dan diperkirakan hingga sepuluh hari pertama bulan Maret 2023.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Klas 1 Serang menyebutkan jika di wilayah perairan Selat Sunda bagian Selatan Banten terpantau terjadi gelombang tinggi yang mencapai ketinggian enam meter.

Kepala Seksi (Kasi) Data dan Informasi pada BMKG Klas 1 Serang Tarjono menjelaskan, sejumlah wilayah di Provinsi Banten telah berada pada puncak musim penghujan hingga bulan Maret 2023 ke depan.

Baca Juga: Cuaca Ekstrem di Kota Serang, Sepanjang Februari 2023 12 Rumah Roboh 2 Tersambar Petir Hingga 14 Pohon Tumbang

Hal itu ditandai dengan durasi curah hujan yang terjadi cukup lama dengan intensitas ringan hingga sedang.

"Puncak musim penghujan di wilayah Banten diprediksi dari januari hingga dasarian pertama bulan maret 2023, atau sepuluh hari pertama bulan maret. Curah hujan juga bisa terjadi dari pagi hingga sore, atau dari malam hingga pagi hari," katanya, Selasa 28 Februari 2023

Berdasarkan pantau BMKG Klas 1 Serang, kondisi tersebut bisa saja akan semakin meningkat intensitasnya apabila terpantau adanya dinamika atmosfer atau gangguan siklonik di atmosfer.

Seperti adanya belokan arah angin, dan terdapat pusat tekanan udara rendah bahkan jika terpantau adanya bibit siklon tropis di sekitar wilayah Banten.

"Jadi curah hujan atau intensitasnya bisa meningkat jika kondisi di atas tersebut terjadi," ujarnya.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x